Kabar Gembira bagi Manchester United, Info Buruk untuk Bilbao dan Arsenal

Bintang Bilbao dan incaran Arsenal, Nico Williams, masih harus berperang dengan kondisi kebugaran.

BolaCom | Nurfahmi BudiDiperbarui 05 Mei 2025, 20:07 WIB
Pemain Real Madrid, Jude Bellingham, berebut bola dengan pemain Athletic Bilbao, Nico Williams, pada laga pekan ke-1 La Liga 2023/2024 di Stadion San Mames, Minggu (13/8/2023). Nico Williams menjadi incaran Arsenal, PSG, Bayern Munchen dan Barcelona. (AP Photo/Alvaro Barrientos)

Bola.com, Jakarta - Kabar melegakan bagi fans Manchester United di seluruh dunia. Tiim kesayangan mereka bakal menjamu Athletic Bilbao pada leg 2 semifinal Liga Europa 2024/2025, dengan tim tamu kemungkinan tak tampil lengkap. Latarnya tak lain cedera yang masih menaungi NIco Williams.

Nama terakhir adalah satu di antara kunci permainan Bilbao sepanjang musim ini. JIka benar absen, beban para pemain belakang MU, yang baru saja hancur lebur di markas Brentford, sedikit berkurang.

Advertisement

Football Espana merilis, Nico Williams sudah bisa fokus untuk laga pada Jumat (9/5/2025) dini hari WIB. Ia berusaha keras agar bisa tampil di Old Trafford. Los Leones sangat membutuhkan kehadirannya untuk membalikkan keadaan.


Berambisi tapi Berbanding Terbalik

Pemain Athletic Bilbao, Nico Williams (kanan) masih kesulitan mencapai kesepakatan kontrak baru dengan klubnya. Jika kesepakatan baru tidak ditandatangani, ada kemungkinan Williams akan hengkang pada bulan Januari 2024. Athletic tentu tidak ingin kehilangan pemain berusia 21 tahun itu secara gratis di musim panas. (AFP/Cesar Manso)

Sayang, ambisi tersebut harus berbanding terbalik dengan situasi kesehatan Nico Williams. Manajemen Bilbao mengaku khawatir dengan kondisi jangka panjang Nico. Seperti diketahui, Williams absen dalam laga derbi melawan Real Sociedad, akhir pekan lalu. 

Pelatih Ernesto Valverde mengatakan, Williams sudah mengalami masalah sejak pertandingan di San Mames melawan Manchester United. Ia baru saja pulih dari cedera hamstring. Williams dan Oihan Sancet tidak berlatih bersama tim pada hari Senin, namun keduanya masih berpeluang tampil di Old Trafford.

Pada sisi lain, ada kekhawatiran lebih lanjut, Williams mungkin memerlukan perawatan tambahan ke depannya. Marca melaporkan, akan ada pertemuan antara Williams dan tim dokter klub untuk memutuskan penanganan cedera, sebelum memutuskan merumput atau tidak di Old Trafford.


Opsi Terapi Lalu Operasi

Gol pembuka kemenangan Spanyol dicetak Nico Williams (tengah) pada menit ke-47. (INA FASSBENDER/AFP)

Nico Williams memilih menjalani terapi konservatif dengan fisioterapi dan istirahat, lalu menjalani operasi di akhir musim. Meski demikian, ada kemungkinan Williams tetap bisa membela Spanyol di Nations League awal Juni sebelum memulai pengobatan.

Selain itu, belum ada jaminan Williams akan menjalani pemulihan di Bilbao. Winger asal Basque ini masih memiliki klausul pelepasan senilai 60 juta euro dalam kontraknya dan dipastikan menarik minat dari klub-klub luar negeri. 


Incaran Klub-Klub Raksasa Eropa

Dua bersaudara, Inaki Williams dan Nico Williams menjadi pahlawan kemenangan Athletic Bilbao berkat gol yang mereka ciptakan pada akhir paruh pertama dan penghujung paruh kedua tambahan waktu. (AP Photo/Alvaro Barrientos)

Paris Saint-Germain, Bayern Munchen, dan Barcelona sempat mengatakan mundur. Tapi nyatanya, semua itu hanya isapan jempol, dan tiga klub raksasa tersebut masih menunggu. Satu tim besar lagi yang bernafsu mendapatkan Nico adalah Arsenal.

Arsenal masih sangat berminat pada pemain berusia 21 tahun ini. Manajer Mikel Arteta disebut sangat mengaguminya, dan sudah ada pertemuan antara pihak Williams dengan Direktur Olahraga baru Arsenal, Andrea Berta. 

Sumber : Marca


Barcelona Menjauh dari Real Madrid

Berita Terkait