Bola.com, Jakarta - Penjaga gawang Timnas Indonesia, Emil Audero Mulyadi menyambut 2026 dengan semangat membara. Audero bahkan bertekad menaikkan level permainan pada tahun ini.
Emil Audero Mulyadi ingin semakin meningkat. Baik bersama klubnya, Cremonese dan Timnas Indonesia. Audero memang menjadi andalan di kedua tim itu.
"Ayo kita coba untuk menaikkan level. Satu-satunya cara untuk mencapai tujuan kita," kata Emil Audero Mulyadi melalui Instagram Timnas Indonesia, Kamis (1/1/2026) malam.
Emil Audero Mulyadi memang menjalani 2025 dengan menarik. Setelah penantian panjang, Audero akhirnya bisa merasakan debut bersama Timnas Indonesia.
Tampil Hebat
Emil Audero Mulyadi sempat mengalami karier yang sulit, terutama di level klub. Kiper yang lahir di Mataram, Nusa Tenggara Barat itu sebelumnya lebih sering menjadi kiper kedua.
Selain itu, Emil Audero Mulyadi juga kerap dipinjamkan ke klub lain. Situasi serupa terjadi di musim 2025/2026 di mana ia dipinjamkan oleh Como ke sesama kontestan Serie A, Cremonese.
Saat ini Emil Audero Mulyadi menjadi kiper utama di Cremonese. Penampilan apik tim asal Cremona yang bertahan di papan tengah Serie A 2025/2026 sejauh ini tak lepas dari peran Audero.
52 Penyelamatan
Emil Audero Mulyadi tampil impresif di Serie A 2025/2026. Kiper berusia 28 tahun itu sejauh ini sudah mencatatkan 52 penyelamatan untuk Cremonese.
Emil Audero Mulyadi mampu mengungguli kiper-kiper lain. Sebut saja Mike Maignan (35), Zion Suzuki (37), bahkan Marco Carnesecchi (43).
Menariknya, Emil Audero Mulyadi baru bermain 14 kali di Serie A 2025/2026. Ia memang sempat absen beberapa pekan karena mengalami cedera.