Prediksi Persik Vs Persib di Super League: Duel 2 Macan dalam Tekanan

Macan Putih yang berambisi mendongkrak posisi di klasemen sementara BRI Super League 2025/2026 harus menghadapi Maung Bandung yang bersaing dalam perebutan gelar bersama Borneo FC Samarinda, Persija Jakarta, dan Malut United.

BolaCom | Gatot SumitroDiterbitkan 05 Januari 2026, 07:00 WIB
Ilustrasi Persik Kediri vs Persib Bandung di BRI Super League. (Bola.com/Benediktus Gerendo Pradigdo)

Bola.com, Kediri - Atmosfer panas diprediksi bakal terjadi pada laga Persik kontra Persib pada pekan ke-16 BRI Super League 2025/2026 di Stadion Brawijaya Kota Kediri, Senin (5/1/2026).

Macan Putih yang berambisi mendongkrak posisi di klasemen sementara BRI Super League 2025/2026 harus menghadapi Maung Bandung yang bersaing dalam perebutan gelar bersama Borneo FC Samarinda, Persija Jakarta, dan Malut United.

Advertisement

Apalagi tiga rival utama itu meraih kemenangan atas lawan masing-masing di matchday pekan ini. Situasi panas ini membuat Persib harus menundukkan Persik jika ingin tetap berkuasa di puncak daftar klasemen.

Pertanyaannya, mampukah tuan rumah menghambat langkah tim tamu asuhan Bojan Hodak?


Tekanan untuk Kedua Tim

Boleh dibilang kedua tim sama-sama menginginkan tiga poin dari pertandingan ini, dan itu bisa menjadi tekanan yang sebenarnya bagi para pemain dari masing-masing tim.

Persib Bandung saat ini mengoleksi 34 poin dari 15 laga, berada di posisi keempat dengan jumlah poin yang sama dengan Malut United yang naik ke peringkat ketiga setelah kemenangan telak atas PSBS Biak, Minggu (4/1/2026).

Persib kalah produktivitas gol dari Malut United yang mengoleksi jumlah poin yang sama.

Tiga poin akan membawa Persib kembali ke peringkat kedua, bahkan bisa saja mengambil alih puncak klasemen dari Borneo FC andai bisa meraih kemenangan dengan tiga gol atau lebih. Namun, jika gagal, Persib makin berpotensi untuk tertinggal dari para pesaingnya.

Sementara itu, Persik Kediri yang berharap bisa meraih tiga poin di depan para pendukungnya, bisa melesat begitu jauh jika mampu memang atas Persib.

Berada di posisi ke-12 saat ini, Persik bisa saja melompat hingga peringkat kesembilan jika mampu memastikan tiga poin di Stadion Brawijaya.


Arena Reuni

Pemain Persik Kediri merayakan gol yang dicetak oleh Ezra Walian dalam laga kontra Semen Padang yang berlangsung di Stadion Brawijaya, Kediri, Sabtu (21/12/2024). Persik menang 3-1 atas Semen Padang dalam laga pekan 16 BRI Liga 1 2024/2025 itu. (Bola.com/Gatot Sumitro)

Bagi dua penggawa Persik, Ezra Walian dan Henhen Herdiana partai ini merupakan reuni.

Sebagai kapten tim, Ezra Walian yang ikut mengantar Persib back to back juara pasti punya motivasi tinggi unjuk aksi di hadapan mantan timnya. Performa winger kiri berusia 28 tahun ini sangat sentral di permainan Persik.

Eks Timnas Indonesia ini telah mencetak lima gol dan enam assist musim ini. Sementara Henhen Herdiana yang berstatus pemain pinjaman di Persik juga termotivasi menunjukkan kualitas terbaiknya.

Pelatih Persik, Marcos Reina, harus memastikan taktiknya mampu menandingi racikan Bojan Hodak yang telah terbukti ampuh selama dua musim menukangi Persib.

Penggawa Persik juga wajib punya mental kuat menghadapi tekanan Marc Klok cs yang punya permainan level tinggi. Pasalnya, kualitas pemain Persib bisa dinilai masih berada di atas skuat Persik.


Prakiraan Susunan Pemain

  • Persik Kediri (4-3-3): Leonardo Navacchio; Henhen Herdiana, Kiko, Muhamad Firly, Yoga Aditama; Syahrian Abimanyu, Imanol Garcia, Ezra Walian; Williams Lugo, Jose Enrique, Wigi Pratama
  • Pelatih: Marcos Reina
  • Persib Bandung (4-3-3): Teja Paku Alam; Kakang Rudianto, Patricio Matricardi, Federico Barba, Alfeandra Dewangga; Luciano Guaycochea, Eliano Reijnders, Thom Haye; Uilliam, Andrew Jung, Berguinho
  • Pelatih: Bojan Hodak

Persaingan di BRI Super League

Berita Terkait