Untuk Kali Pertama Sejak Cedera usai Kecelakaan di MotoGP Mandalika, Marc Marquez Kembali Mengaspal di Trek: Nikmati Momen!

Juara dunia MotoGP 2025 Marc Marquez, akhirnya kembali mengendarai motor di trek untuk pertama kalinya sejak mengalami cedera bahu pada balapan MotoGP Mandalika, Oktober lalu.

BolaCom | Hendry WibowoDiterbitkan 10 Januari 2026, 13:30 WIB
Marc Marquez tampak menjalani latihan di Sirkuit Aspar, Valencia menggunakan motor Ducati Panigale V2. (X/Marc Marquez)

Bola.com, Jakarta - Juara dunia MotoGP 2025 Marc Marquez, akhirnya kembali mengendarai motor di trek untuk pertama kalinya sejak mengalami cedera bahu pada balapan MotoGP Mandalika, Oktober lalu.

Pembalap asal Spanyol itu harus menjalani operasi setelah terjatuh akibat insiden dengan Marco Bezzecchi di Sirkuit Mandalika. Sejak saat itu, Marc Marquez menjalani program pemulihan yang sangat terkontrol dan bertahap.

Advertisement

Proses pemulihan tersebut dimulai dari latihan bersepeda gunung, berlanjut ke dirt track dan motocross, hingga kini kembali menunggangi motor di lintasan aspal.

"Kembali mengendarai motor mendapatkan kembali perasaan itu," tulis Marc Marquez melalui akun media sosialnya.

Juara dunia sembilan kali itu terlihat mengendarai motor Ducati Panigale V2 dalam kondisi cuaca dingin di Sirkuit Aspar, Valencia.

Menariknya, sesi ini berlangsung di hari yang sama ketika pembalap muda Fermin Aldeguer mengalami kecelakaan dan divonis patah tulang paha.

 

 

 


Pirro: Marc Marquez Sangat Menikmatinya

Alex Marquez dan Marc Marquez sedang bersaing menjadi juara dunia MotoGP 2025. (X/Marc Marquez)

Adapun pembalap penguji Ducati, Michele Pirro, juga hadir di sirkuit tersebut dan tampak berfoto bersama Marc Marquez serta mantan juara dunia MotoGP tiga kali, Jorge Lorenzo.

Aktivitas lintasan berlanjut pada Jumat, di mana adik Marc Marquez sekaligus runner-up MotoGP musim lalu, Alex Marquez, ikut turun ke lintasan. Michele Pirro yang hadir pada tes di Sirkuit Aspar menceritakan update kondisi Marc Marquez. 

"Motor latihan V2. Sangat bermanfaat, melakukan banyak putaran, dan semuanya baik-baik saja. Kami melakukan beberapa kali latihan bersama, Marc senang, dan dia menikmati dirinya sendiri," Pirro menuturkan. 

"Besok (Jumat) kita akan melakukan latihan lagi. Akan menyenangkan karena saudaranya juga akan ada di sana. Bisa dibilang semuanya berjalan dengan baik," tegas pembalap asal Italia itu. 

 


Tatap Tes Pramusim MotoGP Sepang

Tes pramusim MotoGP di Sepang akan segera digelar pada 3–5 Februari atau kurang dari satu bulan lagi.

Tes di Malaysia tersebut akan menjadi momen penting, karena di sanalah Marc Marquez dijadwalkan kembali mencatatkan lap MotoGP pertamanya sejak kecelakaan dengan Bezzecchi pada 5 Oktober lalu.

Berita Terkait