Rapor Pemain-Pemain Timnas Indonesia di Eropa Tadi Malam: Jay Idzes Menangi Duel Vs Audero, Justin Hubner Menyala Lagi

Jay Idzes (Sassuolo), Emil Audero (Cremonese), Justin Hubner (Fortuna Sittard), Calvin Verdonk (Lille), unjuk gigi di klubnya masing-masing dan membuat kesan tersendiri.

BolaCom | Vincentius AtmajaDiterbitkan 26 Januari 2026, 08:30 WIB
Bek Sassuolo, Jay Idzes. (Doc Sassuolo)

Bola.com, Jakarta - Ada sejumlah penggawa Timnas Indonesia yang kembali beraksi untuk klubnya di kompetisi sepak bola Eropa, Minggu (25/1/2026) malam ke Senin (26/1/2026) dini hari WIB.

Jay Idzes (Sassuolo), Emil Audero (Cremonese), Justin Hubner (Fortuna Sittard), Calvin Verdonk (Lille), unjuk gigi di klubnya masing-masing dan membuat kesan tersendiri.

Advertisement

Sorotan tertuju pada aksi Jay Idzes dan Emil Audero, yang harus saling berhadapan di atas lapangan dalam persaingan Serie A. Lalu ada Justin Hubner dan Calvin Verdonk yang mulai sering mendapat menit bermain.

Sayangnya pekan ini Kevin Diks harus absen membela klubnya Borussia Monchengladbach di Bundesliga karena cedera. Seperti apa rapor mereka? Yuk simak ulasannya berikut ini:

 


Jay Idzes

Jay Idzes di laga tandang Sassuolo Serie A musim 2025/26. (Dok. X @SassuoloUS)

Bek sekaligus kapten Timnas Indonesia, Jay Idzes sukses meraih kemenangan bersama klubnya Sassuolo. Kali ini kemenangan penting didapat atas Cremonese yang diperkuat sesama pemain Timnas Indonesia, Emil Audero.

Dalam laga ini, Sassuolo menang tipis 1-0 melalui gol Alieu Fadera pada menit ketiga di MAPEI Stadium, Minggu (25/1/2026) malam WIB. Jay Idzes masih menjad starter dan tampil penuh selama 90 menit, dan memperoleh rating 6,8 oleh Fotmob.

Aksinya di lapangan membukukan antara lain; 7 defensive contribution, 89 persen akurasi passing, 2 kali blok, 5 kali sapuan, dan 3 kali recoveries. Ini merupakan kemenangan pertama Sassuolo dalam delapan pertandingan terakhir mereka.

 


Emil Audero

Emil Audero dan Cremonese jelang laga Serie A melawan Torino di Stadion Torino, Sabtu (13-12-2025). (Dok X. @USCremonese)

Berikutnya ada kiper Cremonese, Emil Audero. Penjaga gawang Timnas Indonesia yang harus berjibaku melawan Jay Idzes.

Emil Audero harus mengakui kekalahan di markas Sassuolo setelah laga baru berjalan tiga menit, gawangnya kebobolan lewat aksi Alieu Fadera. Hasil ini juga membuat Cremonese tak pernah menang lagi dalam 8 laga beruntun.

Aksi-aksi Emil Audero di markas Sassuolo mencatatkan rating 6,2. Audero membuat satu kesalahan yang berujung pada gol Sassuolo. Namun ia melakukan 6 penyelamatan penting.

 


Justin Hubner

Justin Hubner menjadi starter saat Fortuna Sittard menjamu Bayer Leverkusen dalam laga uji coba, Sabty (2/8/2025) dini hari WIB.(Instagram/justinhubner5)

Berikutnya ada Justin Hubner, bek garang milik Fortuna Sittard di Eredivisie. Ia menjadi starter saat timnya melawan tuan rumah Groningen pada pekan ke-20, Minggu (25/1/2026) malam.

Ia ikut mempersembahkan kemenangan untuk Fortuna atas Groningen dengan skor akhir 2-1. Tak cukup sampai di situ, penampilan Hubner punya kontribusi besar, dengan melakukan assist untuk gol Kaj Sierhuis pada menit 12.

Oleh Fotmob, Hubner memperoleh rating 8,2 di pertandingan ini. Ia dipasang sebagai bek sayap kiri, melakukan 17 kali defensive contribution, mengkreasi satu peluang, melakukan dua kali blok, 15 kali sapuan, dan 1 kali recoveries.

 


Calvin Verdonk

Calvin Verdonk bersama Lille ketika bermain melawan Red Star Belgrade di ajang Liga Europa 2025/2026. (Andrej ISAKOVIC / AFP)

Selanjutnya ada Calvin Verdonk. Bek kiri Lille yang kembali bermain meski sebagai pengganti saat menghadapi Strasbourg. Sayangnya, Lille dilumat tamunya 1-4 di kandag sendiri dalam laga ke-19 ini, Senin (26/1/2026) dini hari WIB.

Calvin Verdonk mengawali laga dari bangku cadangan. Ia baru diturunkan pelatih Dimitri Farbos pada babak kedua, tepatnya menit ke-69, menggantikan Romain Perraud.

Penampilannya selama 21 menit, melakukan 84 akurasi passing, 4 kali defensive contribution, 2 kali tekel, 1 sapuan, 1 intersep, dan 1 recoveries. Oleh Fotmob, Verdonk mendapat rating 6,7 di pertandingan ini.

Berita Terkait