Foto: Gebrakan Ala Gen Z di Daihatsu Indonesia Masters 2026, Terima Kasih Anak Muda

BolaCom | Muhammad Iqbal IchsanDiterbitkan 29 Januari 2026, 11:07 WIB
Tunggal putra Indonesia, Alwi Farhan, saat melawan wakil Taiwan, Chi Yu Jen pada laga semifinal Indonesia Masters 2026 di Istora Senayan, Jakarta, Sabtu (24/1/2026). (Bola.com/M Iqbal Ichsan)
Ganda putra Indonesia, Nikolaus Joaquin, dengan ramah melayani permintaan foto para fans di Indonesia Masters 2026 di Istora Senayan, Jakarta, Kamis (22/1/2026). Pebulutangkis muda ini menjadi idola baru sekaligus kebanggaan dan harapan para pecinta bulutangkis tanah air dalam mengharumkan bangsa di masa mendatang. (Bola.com/M Iqbal Ichsan)
Pelatih tunggal putra Indonesia, Indra Wijaya tampak bangga pada Alwi Farhan setelah menunjukkan performa gemilang dan berhasil menyegel satu tempat di babak final Indonesia Masters 2026 di Istora Senayan, Jakarta, Sabtu (24/1/2026). Ia menyingkirkan wakil Taiwan, Chi Yu Jen, dengan skor telak dua gim langsung, 21-11 dan 21-12. (Bola.com/M Iqbal Ichsan)
Setelah menjuarai Daihatsu Indonesia Masters 2026, ranking dunia Alwi melesat. Alwi yang awalnya menempati ranking 18 kini menempati peringkat 14 dengan 59.230 poin. (Bola.com/M Iqbal Ichsan)
Sementara Raymond/Joaquin yang mejadi runner up di turnamen Indonesia Masters 2026 juga mengalami peningkatan peringkat yang awalnya berada di peringkat 23 kini menempati ranking 18 dengan 52.830 poin. (Bola.com/M Iqbal Ichsan)
Para fans memberikan dukungan kepada para pebulu tangkis Indonesia saat laga Daihatsu Indonesia Masters 2026 di Istora Senayan, Jakarta, Kamis (22/1/2026). (Bola.com/M Iqbal Ichsan)

Berita Terkait