Sukses


Montella: AC Milan Makin Dekat dengan Tiket Kejuaraan Eropa

Bola.com, Milan - Pelatih AC Milan, Vincenzo Montella, puas timnya berhasil menang 3-1 atas ChievoVerona pada laga pekan ke-27 Serie A di San Siro, Sabtu (4/3/2017). Bagi Montella, hasil itu membuat ambisi Milan berlaga di kejuaraan Eropa musim depan kian dekat

"Kami bisa saja menyelesaikan babak pertama dengan baik, namun saya tak menyalahkan para gelandang. Pada babak kedua, kami bermain lebih baik dan menghasilkan banyak peluang yang berujung pada kemenangan," kata Montella.

"Kami menyelesaikan pekerjaan dengan sangat baik lewat konsistensi. Kami semakin dekat dengan misi utama meraih tiket ke pentas Eropa pada musim depan. Untuk itu kami akan bekerja keras untuk mewujudkannya," lanjut pelatih asal Italia itu.

Tampil di hadapan pendukungnya sendiri, AC Milan mengawali laga dengan baik. I Rossoneri berhasil unggul lebih dulu berkat gol Carlos Bacca pada menit ke-24. 

Namun, tim tamu mampu menyamakan kedudukan tiga menit sebelum babak pertama berakhir melalui aksi Jonathan De Guzman. Tak ingin gagal meraih poin penuh di San Siro, Milan meningkatkan intensitas serangan. 

Hasilnya, dua gol tambahan berhasil dicetak AC Milan, sekaligus menutup laga dengan kemenangan 3-1. Dua gol tambahan Milan disarangkan Carlos Bacca pada menit ke-70, dan Gianluca Lapadula menit ke-82. 

Kemenangan tersebut membuat AC Milan untuk sementara menduduki urutan lima klasemen Serie A dengan raihan 50 poin dari 47 pertandingan. Mereka kini hanya tertinggal satu poin dari Atalanta yang menempati peringkat keempat, atau batas akhir lolos langsung ke Liga Europa musim depan.

Sumber: AC Milan

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, La Liga, Liga Champions dan Liga Europa, dengan kualitas HD di sini

Video Populer

Foto Populer