Sukses


Dapat Perlakuan Rasis, Pemain Juventus Dibela Balotelli

Jakarta Mario Balotelli memberikan dukungan kepada gelandang Juventus Blaise Matuidi yang baru saja perlakuan rasis dari suporter Cagliari. Balotelli memberikan dukungan lewat akun instagramnya.

Balotelli mengunggah foto Matuidi yang masih membela Paris Saint-Germain (PSG). "Matuidi, saya pernah mengalaminya. Jangan biarkan tindakan seperti itu memengaruhi Anda," tulis Balotelli lewat akun Mb459 seperti dilansir Football Italia.

"Tidak semua orang Italia seperti tu," tulis Balotelli menambahkan.

Matuidi mencurahkan keluh kesahnya usai Juventus menang 1-0 di markas Cagliari akhir pekan lalu. Gelandang asal Prancis ini mengaku menerima perlakuan rasis dari suporter Cagliari saat pertandingan berlangsung.

"Hari ini saya menerima perlakuan rasis saat pertandingan. Orang-orang lemah mencoba mengintimidasi saya dengan kebencian," kata Matuidi.

 

2 dari 3 halaman

Menangis

Balotelli pernah mendapat perlakuan rasis saat membela AC Milan (AFP/Valery Hache)

Balotelli memang pernah menjadi korban tindakan rasisme saat membela AC Milan. Peristiwa itu terjadi saat AC Milan bertandang ke Stadion San Paolo, markas Napoli di musim 2014.

Balotelli sampai harus menangis usai menerima perlakuan rasis tersebut. “Apakah saya akan meninggalkan lapangan? Ya, saya akan. Saya menerima kritik profesional, tetapi satu-satunya yang menganggu saya adalah rasisme,” ujar Balotelli kala itu.

3 dari 3 halaman

Meminta Maaf

Pihak Cagliari sendiri tidak tinggal diam dengan tindakan suporternya. Mereka langsung menyampaikan permintaan maaf pada gelandang Juventus tersebut.

"Kami ingin meminta maaf pada Anda jika anda diejek di Sardegna Arena karena warna kulit Anda," tulis Cagliari dalam pernyataan resminya seperti dilansir Football Italia.

Video Populer

Foto Populer