Sukses


Sejarah Bisa Jadi Senjata Real Madrid Hancurkan Rekor PSG

Bola.com, Paris - Real Madrid akan berhadapan dengan Paris Saint-Germain (PSG) pada laga leg kedua 16 besar Liga Champions, di Stadion Parc des Princes, Selasa (6/3/2018). Meski akan bermain di kandang lawan, skuat Zinedine Zidane didukung sejarah untuk membungkam sang lawan.

PSG dalam situasi terjepit karena wajib membalik defisit dua gol akibat takluk 1-3 dari Real Madrid pada pertemuan pertama. Apalagi, mereka juga kehilangan Neymar yang harus absen lantaran mengalami cedera matatarsal.

Meski berlatar catatan negatif, PSG masih mengantongi sejumlah keuntungan. Satu di antaranya adalah dukungan dari puluhan ribu suporter yang akan memenuhi setiap sudut Parc des Princes.

PSG juga memiliki rekor impresif ketika melakoni laga-laga kandang di berbagai kompetisi sepanjang musim 2017-2018. Dari total 18 pertandingan, Edinson Cavani dan kawan-kawan selalu keluar sebagai pemenang.

Akan tetapi, Real Madrid bisa merusak rekor itu jika menilik sejarah. Menurut Opta, Los Blancos merupakan tim terakhir yang mampu menghentikan keran gol PSG ketika bermain di Parc des Princes pada 2015.

Jika tak mendulang gol saat menjamu Real Madrid, rekor kemenangan kandang PSG pun akan tercoreng. Les Parisiens juga harus mengubur mimpi melaju ke babak selanjutnya karena dipastikan kalah agregat dari sang lawan.

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, La Liga, Liga Champions dan Liga Europa, dengan kualitas HD di sini

Video Populer

Foto Populer