Sukses


MOTION GRAFIS: 5 Bek Kanan Termahal di Dunia, Pemain Liverpool di Posisi Pertama

Bola.com, Jakarta - Beberapa tahun terakhir, Liverpool memiliki peforma yang apik baik di Inggris maupun liga di Eropa. Meningkatnya permainan The Reds tidak lepas dari kerja keras pelatih serta para pemain. Tak hanya itu, permainan tiap pemain juga berdampak naiknya nilai pasar masing-masing individu. Di posisi pemain belakang Liverpol memiliki pemain dengan nilai pasar yang tinggi.

Namun adanya pandemi Virus Corona Covid-19 berdampak buruk terhadap semua bidang tidak terkecuali bidang olahraga. Salah satunya yang terkena dampak adalah sepak bola. Pandemi ini mengakibatkan kompetisi-kompetisi sepak bola di Eropa. Terhitung sudah 5 pekan kompetisi tersebut dihentikan sementara.

Hampir semua kompetisi di Benua Biru ditangguhkan hingga waktu yang belum bisa ditentukan. Pemain juga diminta tetap berada di rumah sebagai kontribusi pencegahan penyebaran Virus Corona Covid-19.

Di sisi lain, penundaan kompetisi membuat sejumlah klub harus melakukan pengurangan gaji demi menyelamatkan finansial klub. Tim-tim yang diketahui sudah memotong gaji para pemainnya, ialah Real Madrid, Barcelona dan Atletico Madrid.

Hampir semua pemain top dunia mengalami penurunan nilai jual. Penurunan nilai pasar tiap pemain bahkan mencapai 20% dari harga sebelumnya. Penurunan ini juga menyasar di semua posisi mulai kiper hingga penyerang. Hal ini dapat menjadi hal positif dan negatif bagi klub.

Adanya pandemi ini dapat menurunkan peforma para pemain yang selama ini selalu disibukkan dengan padatnya jadwal kompetisi terutama di Eropa. Dampak buruknya dapat menurunkan kembali nilai pasar pemain tersebut.

Berdasarkan update di Transfermarkt.com pada 8 April 2020, berikut 5 bek kanan dengan nilai pasar termahal di dunia, termasuk salah satu pemain Liverpool.

Video Populer

Foto Populer