Sukses


Liga Italia: Luis Suarez Berada di University of Perugia, Mau Ngapain?

Bola.com, Jakarta Striker Barcelona Luis Suarez diharapkan berada di Italia hari ini untuk mengikuti ujian bahasa Italia B1. Akan tetapi, mengenai kansnya bergabung dengan Juventus masih tanda tanya besar.

La Gazzetta dello Sport melaporkan bahwa pemain Uruguay itu diperkirakan akan mengunjungi Universitas Perugia pada Kamis (17/9/2020) waktu setempat. Luis Suarez disebut-sebut akan mengikuti ujian setelah belajar secara intensif dalam beberapa hari terakhir.

Menurut Gazzetta, universitas ini adalah salah satu kampus yang paling dikenal untuk mahasiswa non-Italia dan merupakan lembaga terakreditasi di mana orang asing dapat mengikuti ujian bahasa yang diperlukan untuk paspor Italia.

Mantan striker Juventus Fabrizio Ravanelli menegaskan kepada Gazzetta, "Putra saya kuliah di Perugia dan memberi tahu saya bahwa akan ada Luis Suarez. Semua orang ingin melihatnya. Tentu saja, dia adalah seorang bintang."

Terlepas dari hasilnya, masih ada keraguan apakah lulus ujian akan cukup untuk memfasilitasi kepindahan ke Juventus, mengingat birokrasi yang ketat. Sekalipun berhasil, peluang Bianconeri untuk mendaftarkan Luis Suarez ke dalam skuat Liga Champions akan kecil karena deadline adalah pada 5 Oktober.

Video

2 dari 2 halaman

Ronald Koeman Berikan Kesempatan

Pelatih Barcelona, Ronald Koeman, menyebut masih memiliki tempat untuk Luis Suarez di timnya. Koeman pun mengaku tidak akan menepikan Suarez jika tetap bertahan di Barca.

Sejak Ronald Koeman duduk di kursi pelatih Barcelona pada 19 Agustus 2020, masa depan Luis Suarez menjadi tanda tanya. Pasalnya, Koeman dikabarkan sudah tak lagi membutuhkan tenaga penyerang Timnas Uruguay tersebut.

Namun sampai saat ini, Luis Suarez masih belum memutuskan kelanjutan kariernya. Jika memutuskan bertahan, Suarez masih mendapatkan tempat di skuad Barcelona asuhan Ronald Koeman.

"Saya berbicara dengan Luis pagi ini. Kami akan menunggu dan melihat apakah ada jalan keluar untuknya atau tidak," ujar Koeman.

"Tetapi, kami menghormati kontrak dan sejak hari pertama kami telah mengatakan, jika dia bagian dari skuad Barcelona, maka dia akan menjadi pemain lain untuk kami," tutur pelatih asal Belanda tersebut.

Sumber: Juvefc.com, Marca

Video Populer

Foto Populer