Sukses


Tanpa Lionel Messi, Barcelona Pesta Gol ke Gawang Ferencvaros

Bola.com, Budapest - Barcelona tampil tanpa Lionel Messi saat bersua Ferencvaros di Puskas Arena, pada laga kelima Grup G Liga Champions, Kamis (3/12/2020) dini hari WIB. Meski tanpa La Pulga, Barca memetik kemenangan 3-0.

Messi absen pada pertandingan ini karena diistirahatkan oleh pelatih Barcelona, Ronald Koeman. Sebelumnya, Koeman juga pernah menepikan Lionel Messi saat Barcelona bersua Dynamo Kiev pada laga keempat Grup G Liga Champions.

Berkat hasil ini, Barcelona masih sempurna pada fase grup Liga Champions 2020/2021. El Barca mendulang 15 poin hasil dari lima kemenangan beruntun, unggul tiga poin atas Juventus di tempat kedua. Adapun Ferencvaros berada di dasar klasemen dengan nilai satu.

Tampil di kandang lawan, Barcelona tampil menekan sejak bola digulirkan. Ketika pertandingan baru berjalan 14 menit, Los Cules mampu unggul lebih dulu lewat aksi Antoine Griezmann. Bola hasil sepakan kaki kiri Griezmann menghujam deras gawang Ferencvaros.

Pada menit ke-20, giliran Martin Braithwaite yang mengukir namanya di papan skor sekaligus menggandakan keunggulan Barcelona. Umpan dari Ousmane Dembele mampu dituntaskan Braithwaite menjadi gol dengan tendangan kaki kanan.

Tujuh menit berselang, Barcelona mendapatkan hadiah penalti menyusul pelanggaran yang dilakukan Marcel Heister kepada Martin Braithwaite di kotak terlarang. Ousmane Dembele yang maju sebagai eksekutor menjalankan tugasnya dengan baik.

Bola hasil tendangan 12 pas Dembele ke pojok kiri bawah tak mampu dihalau kiper. Hingga jeda, skor 3-0 untuk keunggulan Barcelona tetap bertahan.

Masuk paruh kedua, Los Cules masih menguasai jalannya pertandingan. Adapun Ferencvaros lebih banyak bertahan dengan sesekali melancarkan serangan balik. Tetapi sampai laga usai, kemenangan 3-0 Barcelona atas Ferencvaros tetap bertahan.

 

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

2 dari 2 halaman

Susunan pemain:

Ferencvaros (5-4-1): 90-Denes Dibusz; 21-Endre Botka, 25-Miha Blazic, 5-Abraham Frimpong, 33-Lasha Dvali, 26-Marcel Heister (8-Gergo Lovrencsics 64'); 88-Isael, 18-David Siger (93-Aissa Laidouni 64'), 7-Somalia (14-Ihor Kharatin 81'), 77-Myrto Uzuni (22-Roko Baturina 71'); 10-Tokmac Chol Nguen (20-Robert Mak 71')

Pelatih: Sergiy Rebrov (Ukraina)

Barcelona (4-2-3-1): 13-Neto; 2-Sergino Dest, 28-Oscar Mingueza, 15-Clement Lenglet, 18-Jordi Alba (24-Junior Firpo 46'); 8-Miralem Pjanic, 5-Sergio Busquets (21-Frenkie de Jong 46'); 17-Francisco Trincao, 7-Antoine Griezmann (12-Ricard Puig 65'), 11-Ousmane Dembele; 9-Martin Braithwaite (29-Konrad De La Fuente 80').

Pelatih: Ronald Koeman (Belanda)

Video Populer

Foto Populer