Sukses


Bungkam Juara Libertadores, Tigres UANL Tunggu Bayern Munchen atau Al Ahly di Final Piala Dunia Antarklub 2020

Bola.com, Ar Rayyan - Klub Meksiko, Tigres UANL, berhasil melaju ke final Piala Dunia Antarklub 2020 setelah menang tipis atas juara Copa Libertadores 2020, Palmeiras, dengan skor tipis 1-0 dalam laga semifinal Piala Dunia Antarklub 2020 yang digelar di Education City Stadium, Ar Rayyan, Qatar, Senin (8/2/2021) dini hari WIB.

Langkah Tigres UANL seperti tak terhenti. Setelah dalam laga sebelumnya mampu menyingkirkan juara Liga Champions Asia 2020, Ulsan Hyundai, dengan skor 2-1, kini tim yang berstatus juara Liga Champions CONCACAF itu kembali menelan korban.

Palmeiras, sang juara Copa Libertadores 2020, dibuat tidak berkutik oleh klub Meksiko yang satu ini. Kemenangan Tigres UANL diraih lewat sebuah gol penalti yang dicetak oleh Andre Pierre Gignac, pemain yang juga mencetak kedua gol ke gawang Ulsan Hyundai.

Kemenangan ini membuat Tigres UANL bakal tampil di final Piala Dunia Antarklub 2020 yang digelar pada Jumat (12/2/2021) dini hari WIB. Dalam laga tersebut, Tigres UANL akan menghadapi pemenang laga semifinal lainnya, antara Bayern Munchen dan Al Ahly.

Laga semifinal Piala Dunia Antarklub 2020 yang mempertemukan Bayern Munchen, selaku juara Liga Champions Eropa, dan juara Liga Champions Afrika, Al Ahly, baru akan digelar pada Selasa (9/2/2021) dini hari WIB di stadion yang sama.

Video

Video Populer

Foto Populer