Sukses


Superstar: Samir Handanovic, 8 Penyelamatan dan Bikin Lini Serang AC Milan Mati Kutu

Bola.com, Milan - Samir Handanovic tampil kinclong saat Inter Milan bersua AC Milan pada laga pekan ke-23 Serie A, Minggu (21/2/20) dini hari WIB. Handanovic sukses melakukan delapan penyelamatan dan membuat lini serang Milan mati kutu.

Menghadapi I Rossoneri di San Siro, Samir Handanovic tampil sejak menit awal. Kiper berusia 36 tahun itu mampu menjadi tembok kukuh di bawah mistar gawang Inter Milan.

Berdasarkan statistik yang dicatat Whoscored, Handanovic mampu menepis delapan tembakan tepat sasaran yang dilepas pemain AC Milan. Selain itu, dia juga memenangkan dua duel udara.

Dari delapan penyelamatan yang dilakukan, terdapat tiga aksi Samir Handanovic yang menjadi sorotan. Dia menggagalkan dua peluang emas yang didapat Zlatan Ibrahimovic pada menit ke-47.

Sang kiper sampai harus jatuh bangun untuk menghalau bola. Yang terakhir adalah ketika Handanovic menepis dengan tangan kanan bola hasil tendangan keras kaki kiri Sandro Tonali dari dalam kotak penalti.

Berkat performa impresif Samir Handanovic, Inter Milan berhasil mengalahkan AC Milan dengan skor 3-0. Ketiga gol Il Biscione dicetak Lautaro Martinez pada menit ke-5 dan 57', serta Romelu Lukaku menit ke-66.

 

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 2 halaman

Tidak Ada yang Mudah

Samir Handanovic mengaku harus bekerja keras untuk bisa membuat gawang Inter Milan tak kebobolan ketika bersua AC Milan. Menurutnya, tidak ada penyelamatan mudah yang dilakukannya sepanjang duel kontra Milan.

"Tidak ada penyelamatan yang mudah: ketika Anda berpikir jika itu akan menjadi penyelamatan yang biasa saja, saat itu Anda melakukan kesalahan," kata Handanovic.

"Dalam sebuah Derbi, Anda tak bisa berharap AC Milan tak akan menembak. Mereka mengawali babak kedua dengan baik, namun kami telah siap untuk mempertahankan keunggulan. Kami mempersiapkan laga ini selama sepakan penuh: kami tahu apa yang harus dilakukan untuk menang," tuturnya.

Kemenangan atas AC Milan membuat Inter Milan nyaman berada di puncak klasemen sementara Serie A. Inter mendulang 53 poin, unggul empat angka atas Milan yang menghuni posisi kedua.

Sumber: Whoscored, Inter Milan

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer