Sukses


Liga Italia: Wahai Juventus dan AC Milan, AS Roma Siap Melepas Nicolo Zaniolo Nih

Bola.com, Jakarta - Menurut beberapa laporan di Italia, AS Roma siap untuk menjual salah satu bintang mereka yang diminati banyak tim yaitu Nicolo Zaniolo.

Menariknya AS Roma bersedia melepas Nicolo Zaniolo dengan status pinjaman plus kewajiban untuk membeli atau opsi pertukaran pemain.

Masalahnya media Italia turut memberitakan, dua tim Liga Italia: Juventus dan Milan masih jauh dari mencapai kesepakatan dengan manajemen AS Roma.

2 dari 5 halaman

Nicolo Zaniolo Minta Naik Gaji

Ada alasan khusus AS Roma bersedia melepas salah satu bintang masa depan seperti Nicolo Zaniolo. Singkat cerita, direktur tim, Tiago Pinto bertemu dengan agen pemain Claudio Virgorelli awal pekan ini.

Pinto memastikan klub dapat menawarkan perpanjangan kontrak akhir tahun ini jika Virgorelli tidak menemukan tim yang bisa menampung Nicolo Zaniolo pada musim panas.

Namun, menurut surat kabar Gazzetta dell Sport, Zaniolo menginginkan kontrak baru 6 juta euro per tahun, sehingga pihak Giallorossi berpikir lebih baik menjual sang pemain pada bursa transfer musim panas ini.

3 dari 5 halaman

Tawaran Juventus dan AC Milan Tidak Membuat Roma Tertarik

Juventus dan Milan adalah klub yang paling tertarik terhadap sosok Nicolo Zaniolo tetapi tidak mampu membelinya jika tidak dalam kesepakatan pertukaran atau pinjaman dengan opsi atau kewajiban untuk membeli.

Menurut tiga surat kabar olahraga utama Italia, Alexis Saelemaekers, Tommaso Pobega dan Ante Rebic adalah pemain AC Milan yang bisa dimasukkan dalam kesepakatan pertukaran dari Milan.

Sementara Juventus bisa menawarkan Arthur, Weston McKennie, Moise Kean atau Aaron Ramsey. Masalahnya AS Roma tampaknya tidak tertarik dengan nama-nama pemain yang ditawarkan dua tim di atas.

4 dari 5 halaman

Spurs Ikut Berminat

Oleh karena itulah, AS Roma mulai berpikir menjual Nicolo Zaniolo ke tim di luar Liga Italia.

Gayun bersambut, menurut laporan terbaru Sky Sport Italia, direktur Tottenham Fabio Paratici baru-baru ini membahas pemain internasional Italia itu dengan Giallorossi dalam perjalanan ke Italia.

Situasi yang pasti, Roma tidak terburu-buru menjual Zaniolo, mengingat kontraknya akan habis pada 2024.

Sumber: Football Italia

 

5 dari 5 halaman

Di Mana Posisi AS Roma Saat Akhiri Liga Italia 2021/2022?

Video Populer

Foto Populer