Sukses


Mendekat ke Zona Degradasi Liga Italia, Kapten AS Roma: Udah Enggak Bener Ini

Bola.com, Jakarta Kapten AS Roma, Lorenzo Pellegrini menyebut timnya hancur lebur pada awal musim. Terbaru, Roma keok dari Genoa 1-4.

"Mereka segera mencetak gol, kemudian kami memberikan reaksi yang luar biasa dan mereka kembali mencetak gol. Lebih dari itu, kami benar-benar harus memulai lagi dengan kemenangan," katanya.

“Tidak dapat diterima bahwa Roma mendapatkan poin-poin ini setelah pertandingan-pertandingan ini dan kamilah yang berada di Trigoria yang harus menemukan cara untuk keluar dari momen ini," katanya.

Menjalani duel di Stadio Comunale Luigi Ferraris, Genoa, Jumat (29/9/2023) dini hari WIB, AS Roma tampil percaya diri. Tim asuhan Jose Mourinho itu mampu mencatatkan 70,9 persen penguasaan bola, berbanding 29,1 persen milik Genoa.

2 dari 4 halaman

Rumit

Roma juga melepaskan 13 tembakan yang tiga di antaranya mengarah ke gawang. Di sisi lain, Genoa memperoleh empat peluang bagus dari delapan kesempatan.

Meski bermain dominan, AS Roma takluk 1-4 dari tim tuan rumah. Gol tunggal Roma dicetak Bryan Cristante pada menit ke-22, sedangkan keempat gol Genoa disarangkan Albert Gudmundsson (5'), Mateo Retegui (45'), Morten Thorsby (74'), dan Junior Messias (81').

"Hari ini adalah sesuatu yang berbeda, karena mereka langsung mencetak gol dan kemudian mereka semua tertinggal. Pada awal babak kedua perasaan saya adalah kami akan kembali mencetak gol, kemudian pada kedudukan 3-1 segalanya menjadi rumit. Jelas sekali bahwa kami harus meningkatkannya, bahkan sebelum pertandingan berikutnya."

3 dari 4 halaman

Minta Maaf

Di akhir pertandingan, para pemain meminta maaf kepada suporter yang mendukung mereka dalam laga tandang.

"Kami pergi ke sana sebagai bentuk rasa hormat. Kami tahu betapa besarnya rasa cinta mereka terhadap kami di mana pun di dunia. Kami akan terus berjuang dan kami akan melakukannya demi mereka, yang pertama dan terutama."

4 dari 4 halaman

Posisi AS Roma

Video Populer

Foto Populer