Sukses


Lionel Messi Ikut Bikin Gol, Inter Miami Pecundangi Kansas City dalam Lanjutan MLS 2024

Bola.com, Kansas - Lionel Messi menjadi salah satu pahlawan kemenangan Inter Miami saat melawat ke markas Sporting Kansas City pada lanjutan MLS 2024. Bermain di Stadio Arrowhead, The Herrons menang 3-2, Minggu (14/4/2024) pagi WIB.

Tampil di hadapan 72 ribu penonton, Lionel Messi mencetak gol ajaib dan menciptakan peran dari gol lainnya dalam kemenangan untuk Inter Miami.

Luis Suarez mengamankan tiga poin melalui gol kemenangan, 19 menit menjelang pertandingan usai, setelah tim asuhan Tata Martino bangkit dari ketertinggalan untuk meraih kemenangan pertama dalam sebulan.

Kemenangan ini membawa Inter Miami memuncaki klasemen Wilayah Timur.

==

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 3 halaman

Pindah Stadion

Sporting KC biasanya memainkan pertandingan Major League Soccer di Children's Mercy Park yang berkapasitas 18.500 orang. Namun, dengan adanya superstar Argentina yang akan bermain, pertandingan dipindahkan ke kandang tim NFL kota tersebut, yaitu Kansas City Chiefs.

Pemain berusia 36 tahun itu kini telah mencetak lima gol dan lima assist dalam lima pertandingan musim ini. Pada hari Sabtu, dia mencetak gol hebat dari luar kotak penalti untuk membawa Inter Miami unggul 2-1 tak lama setelah jeda.

3 dari 3 halaman

Dramatis

Tim tamu sempat tertinggal terlebih dahulu berkat gol Erik Thommy, namun Messi memberikan umpan terobosan yang tepat kepada Diego Gomez.

Thommy kemudian menyamakan kedudukan menjadi 2-2 dengan waktu tersisa setengah jam sebelum Suarez mencetak gol di tiang belakang untuk mengamankan tiga poin di depan penonton yang memecahkan rekor klub sebanyak 72.610 penonton, kehadiran tertinggi ketiga dalam sejarah MLS.

 

Sumber: Daily Mail

Video Populer

Foto Populer