Sukses


Tak Ada Aktivitas, Sriwijaya FC Tetap Larang Pemain Ikuti Tarkam

Bola.com, Palembang - Tidak adanya aktivitas usai PSSI menghentikan kompetisi nasional lantaran dibekukan Menpora, membuat sejumlah pemain memutuskan turun di turnamen antarkampung (tarkam) yang mulai marak digelar.

Namun, peringatan bagi pemain Sriwijaya FC agar jangan coba-coba mengikuti jejak koleganya itu. Pasalnya, manajemen Laskar Wong Kito sudah mengeluarkan imbauan agar Ferdinand Sinaga dkk. tidak mengikuti kegiatan lain di luar agenda resmi tim.

Imbauan itu didasarkan agar tidak ada pemain yang mengalami cedera sehingga bila sewaktu-waktu kompetisi bergulir lagi, seluruh pemain siap kembali berkompetisi. Selain itu, dalam kontrak resmi dengan pemain juga tercantum klausul perilah pelarangan aktivitas sepak bola lain di luar klub.

"Kami tak perlu lakukan pengecekan selama masa libur ini, apakah pemain mematuhi imbauan itu atau tidak. Hanya, sebagai pemain profesional, semestinya mereka bisa memahami hak dan kewajiban mereka. Kami juga yakin mereka tetap menjalankan program yang diberikan pelatih di masa libur," ujar Ahmad Haris, sekretaris Sriwijaya FC.

Baca Juga :

Ini Harapan Irfan Bachdim soal Konflik PSSI-Menpora

Dibujuk Tim Transisi, Hati PSM Tetap ke PT Liga

Victor Igbonefo Puasa Bicara Selama Kisruh Menpora-PSSI

 

Timnas Indonesia Masih Punya Peluang ke Olimpiade 2024

Video Populer

Foto Populer