Sukses


PBR Tak Kecewa, Borneo FC: "Kami Belum Pantas Jadi Favorit Juara"

Bola.com, Makassar - Pelatih Persipasi Bandung Raya (PBR), Dejan Antonic, mengaku tidak kecewa meski skuatnya dikalahkan Pusamania Borneo FC pada laga perdana Piala Presiden 2015. Pada pertandingan di Stadion Andi Mattalatta Mattoangin, Senin(31/8/2015), PBR kalah 0-2 dari Pusamania Borneo FC.

Kedua gol kemenangan Borneo FC diciptakan Terens Owang Priska dan Jajang Mulyana. Hasil tersebut juga membuat klub berjuluk Pesut Etam itu mempunyai klasemen Grup D dengan raihan tiga poin, sedangkan PBR menjadi juru kunci klasemen.

Namun, klasemen tersebut bisa berubah mengingat masih ada laga di Grup D yang mempertemukan PSM Makassar melawan Gresik United yang baru bermain petang ini.

"Anak-anak sudah tampil maksimal sesuai dengan waktu latihan yang hanya efektif selama sepekan," ujar Dejan, seusai pertandingan.

Dejan mengaku koordinasi dan kerja sama timnya belum padu. Pelatih asal Serbia ini menilai dua gol yang dicetak Borneo FC karena dua faktor tadi. "Setelah gol kedua terjadi, konsentrasi pemain tidak fokus lagi," ucapnya.

Di sisi lain, Dejan mengatakan stamina dan fisik pemainnya hanya bisa bertahan sampai menit ke-70. "Tapi, bagi saya itu sudah sangat bagus untuk persiapan yang hanya sepekan," jelas Dejan.

Pelatih Borneo FC, Iwan Setiawan, bersyukur timnya bisa melewati laga perdana dengan kemenangan dua gol. "Tapi, kalau acuannya peluang, seharusnya kami bisa menang lebih banyak," kata Iwan

Menurut Iwan, ada delapan peluang timnya yang harus berbuah gol. "Bagi saya itu masih normal. Karena waktu persiapan yang sempit, kami memang belum intens ke penyelesaian akhir," Iwan menuturkan.

Lebih lanjut mantan pelatih Persija Jakarta tersebut menyatakan beruntung stamina pemainnya tetap terjaga berkat pemusatan latihan selama bulan puasa di Makassar. Kala itu, PBFC datang ke Makassar dengan berbaju Nasuham FC untuk bertanding di Liga Ramadhan.

Meski begitu, Iwan menepis anggapan timnya pantas jadi favorit juara karena materi pemain terbilang komplit. "Ini masih laga perdana, masih banyak kemungkinan bisa terjadi," tutur Iwan.

Baca Juga:

Borneo FC Gulung PBR di Laga Perdana Grup D Piala Presiden

Tak Ada Logo FIFA di Kostum Wasit Piala Presiden

"Positif dan Negatif Water Break"

Video Populer

Foto Populer