Sukses


Statistik Makan Konate Vs Asri Akbar, Siapa Lebih Efektif?

Bola.com, - Piala Presiden 2015 akhirnya memunculkan dua tim yang akan berlaga di partai puncak. Persib Bandung dan Sriwijaya FC akan berhadapan untuk memperebutkan gelar juara di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Minggu (18/10/2015).

Maung Bandung dan Elang Andalas merupakan tim tersohor dengan komposisi pemain-pemain kelas atas. Mulai dari sektor pertahanan hingga lini serang, kedua tim bertabur pemain andal level nasional dan yang sering membela tim nasional. Tak salah jika laga nanti juga seakan menjadi perang bintang.

Duel sengit bakal terjadi di lini tengah kedua tim yang memang secara mencolok dihuni gelandang-gelandang berkualitas. Yang paling dinantikan adalah duel antara Makan Konate yang merupakan dirigen permainan Persib menghadapi gelandang energik Sriwijaya FC, Asri Akbar.

Konate yang baru tiba di Indonesia beberapa hari sebelum Maung Bandung tampil di Piala Presiden ini karakternya lebih ofensif dibandingkan Asri yang ditempatkan sebagai gelandang bertahan. Keduanya hanya terpaut satu pertandingan. Konate sudah tampil di enam laga, sedangkan Asri lima pertandingan.

Lebih Efektif

Harus diakui penampilan gelandang Persib asal Mali tersebut tidak sesensasional di Liga Super Indonesia (LSI) musim 2014. Meskipun sudah mencetak dua gol, Konate masih belum tampil dalam level seperti saat dirinya membawa Persib menjadi kampiun LSI. Dari total 482 menit bermain, akurasi operan Konate sebesar 83% dari total 229 operan. Akurasi tembakan Konate juga terhitung minim, yaitu 50%. Perinciannya total 16 tembakan sepanjang Piala Presiden 2015, enam di antaranya menemui sasaran dan 4 lainnya berhasil diblok lawan.

Di sisi lain, Asri menunjukan catatan yang lebih efektif, terutama dalam hal serangan. Kemampuan inilah yang membuat Umuh Muchtar ngebet ingin menggaet Asri yang saat itu memperkuat Persiba Balikpapan. Akurasi tembakan Asri di Piala Presiden 2015 mencapai angka sempurna yaitu 100 % dari total delapan tembakan.

Catatan persentase dribel sukses Asri bahkan melebihi catatan Konate, yaitu 67%. Uniknya, statistik bertahan Konate justru lebih baik ketimbang Asri yang memang bertugas memutus serangan lawan. Konate berhasil melakukan 56% tekel sukses dan delapan intersep berbanding 44% tekel sukses dan 3 intersep milik Asri.

Gelandang berperan penting dalam sebuah pertandingan sepak bola karena menjadi jantung permainan yang menyambung lini belakang dan poros serangan. Duel antara Konate dan Asri di partai puncak Piala Presiden Minggu akan menghadirkan pertarungan yang seru.

Baca Juga: 

Gara-gara Asyik Ngobrol, Makan Konate Nyaris Ketinggalan Bus

Bintang Sriwijaya Bertekad Mematikan Pergerakan Makan Konate

Bak Srimulat, Belum Bertanding Persib dan Sriwijaya Rebutan Piala

 

Video Populer

Foto Populer