Sukses


Persaingan Menuju 8 Besar Indonesia Mini Football League

Bola.com, Tangerang - Indonesia Mini Football League 2015-2016 memasuki pekan ke-9. Pertandingan pekan ke-9 digelar pada Sabtu (31/10/2015) di Sabnani Park Soccer Center, Alam Sutera, Tangerang.

Tim-tim mulai bersaing menuju babak delapan besar. Di Grup A, Sabor Latino dan juara musim lalu, Diklat Pakujaya, masih menjadi yang terbaik. Sabor Latino berada di posisi pertama klasemen dengan modal 31 poin, selisih tiga angka lebih banyak dari Diklat Pakujaya di posisi kedua.

Posisi Sabor Latino tak tergantikan selama lima pekan. Pada laga pekan ke-9, Cristian Carrasco dkk. memenangi duel versus pesaing terbesat mereka, Diklat Pakujaya, dengan skor 3-1.

Penampilan Sabor Latino yang diisi beberapa pemaina asal Amerika Latin memang sangat dominan. Hingga pekan ke-9, Sabor Latino jadi tim paling subur dengan melesakkan 78 gol, 29 di antaranya dicetak oleh Alberto Castellani. Pada pekan ke-19, panitia menunjuk pelatih Sabor Latino, Dedy Setyo Utomo sebagai pelatih terbaik bulan Oktober.

Ireja dan Bougenville berurutan menempati posisi ketiga dan keempat dengan perolehan poin sama, 21. Sementara, Himsuo MSC dan pendatang baru, The Shield, berada di posisi bawah dan masuk zona degradasi.

Di Grup B, empat tim posisi atas bersaing sangat ketat. Perolehan poin mereka hanya selisih paling banyak dua angka. Di posisi pertama ada Brend Zlatan dengan tabungan 24 poin. IMM FA menempel ketat dengan poin sama di posisi kedua.

Sementara, klub Divisi Utama, Persepon Pontianak, berada di peringkat ketiga dengan raihan 22 poin, disusul Action Plan yang mengemas 21 poin. Jumat Ceria dan Teknik Sipil Trisaksi masuk zona rawan degradasi.

Babak penyisihan grup IML 2015-2016 masih menyisakan tujuh pertandingan, yang digelar pada setiap pekan. Empat tim teratas masing-masing grup akan bertanding pada babak delapan besar.

Video Populer

Foto Populer