Sukses


Menang di Laga Perdana, Semen Padang Ceria di Kolam Renang

Bola.com, Solo - Pemain Semen Padang menjalani relaksasi dengan jacuzzi, berenang, dan sauna di Hotel Adhiwangsa Solo, Minggu (13/12/2015). Sebelum relaksasi, Hengky Ardiles dkk. latihan ringan di Stadion Sriwedari.

“Selain jacuzzi dan sauna, kami juga melakukan krioterapi (terapi air dingin) untuk memulihkan stamina,” kata asisten pelatih Semen Padang, Delfi Adri.

Diakui Delfri, laga melawan PS TNI pada babak delapan besar Piala Jenderal Sudirman, Minggu (12/12/2015), cukup melelahkan. Selain laga berlangsung ketat, kawasan Manahan diguyur hujan deras. Tentu hal itu cukup menguras tenaga para pemain.

"Setelah renang, pemain diliburkan sehari untuk istirahat total," lanjut fisioterapis Semen Padang, Matias Ibo.

Program relaksasi pemain Semen Padang diawali dengan berenang santai. Para pemain langsung “nyebur” begitu sampai di kolam renang. Beberapa pemain bersantai di pinggir kolam, sambil menikmati matahari pagi.

Para pemain memang harus relaks dan menikmati waktu recovery dua hari sebelum mereka bertanding melawan Mitra Kukar, Selasa (15/12/2015) pukul 15.00 WIB di Stadion Manahan.

“Secara keseluruhan, kami puas dengan penampilan tim, tapi kami tidak boleh lengah karena pertandingan kedua melawan Mitra Kukar akan ketat. Kami melihat permainan Mitra Kukar cukup bagus saat melawan Persija,” kata Delfi.

Video Populer

Foto Populer