Sukses


Bozovic Berpeluang Ikuti Jejak Spasojevic Gabung MU

Bola.com, Long An - Mantan pemain asing Persela Lamongan, Balsza Bozovic, mencoba peruntungan di klub promosi Malaysia Premier League, Melaka United (MU). Pemain asal Montenegro itu coba mengikuti jejak rekan senegaranya, Ilija Spasojevic, yang sudah resmi berkostum tim berjulukan Sang Kancil.

Seperti dirilis dalam akun resmi Facebook MU, Bozovic diberikan kesempatan ikut seleksi untuk mengisi slot terakhir pemain asing MU. Sejauh ini, juara Liga FAM itu sudah punya tiga pemain asing, yakni mantan striker Persib Bandung, Ilija Spasojevic, Labinot Harbuzi (Swedia), dan bek asal Korea Selatan, Shin Jae-pil.

"Pemain Montenegro yang lain akan dicoba pada laga uji coba sore ini. Dia akan menjadi pemain asing terakhir jika lolos seleksi dan memenuhi persyaratan pelatih," bunyi pernyataan resmi klub di Facebook.

Pada laga uji coba melawan tim yang bermain kompetisi kasta teratas Vietnam, Dong Tam Long An, Sabtu (19/12/2015), Bozovic dimainkan pelatih MU, Mat Zan Mat Aris, di babak kedua. Namun, kehadiran Bozovic tetap tidak mampu menghindarkan MU dari kekalahan telak 0-4 dari tim yang musim lalu finis di peringkat 10 Vietnam League 1.

Bozovic termasuk pemain asing berkualitas yang sempat menghiasi sepak bola di Tanah Air. Gelandang berusia 28 tahun itu tampil memikat saat Persela bermain di turnamen pramusim Surya Citra Media Cup.

Mantan pemain FK Mornar itu berhasil membawa tim berjulukan Laskar Jaka Tingkir lolos hingga babak semifinal. Namun, kebersamaannya bersama Persela di kompetisi resmi Indonesia Super League 2015 hanya berlangsung dalam dua pertandingan. 

Bozovic memilih hengkang setelah kompetisi di Indonesia terhenti akibat konflik Kemenpora-PSSI yang berujung pada sanksi FIFA pada 30 Mei.

Shin Tae-yong Punya Cara Cerdik Bantai Irak

Video Populer

Foto Populer