Sukses


Pelatih Mitra Kukar Enggan Ladeni Permainan Terbuka PS TNI

Bola.com, Solo - Pelatih Mitra Kukar, Jafri Sastra, tak mau meladeni ajakan bermain terbuka yang diinginkan pelatih PS TNI, Soeharto AD. Sebab, menurut Jafri, tim asuhannya mempunyai cara bermain sendiri.

PS TNI wajib meraih kemenangan minimal dengan selisih dua gol saat berhadapan dengan Mitra Kukar pada laga terakhir babak 8 besar Piala Jenderal Sudirman Grup D, di Stadion Manahan, Solo, Minggu (19/12/2015). Misi itu wajib dipenuhi agar bisa lolos ke babak semifinal.

Legimin Raharjo dkk. juga berharap Semen Padang berhasil mengalahkan Persija Jakarta di laga Grup D lainnya. Sedangkan untuk Mitra Kukar, kemenangan atas PS TNI akan membuat jalan mereka ke semifinal semakin terbuka lebar.

"Kami tidak mau membuka rahasia akan bermain seperti apa pada pertandingan nanti. Yang jelas, kami bakal berusaha mengerahkan kemampuan terbaik kami," kata Jafri.

"Mau bermain terbuka atau tidak tergantung pada situasi pertandingan besok. Tapi, yang dapat saya pastikan, kami bermain dengan mengandalkan kolektivitas tim," ia menambahkan.

Lebih lanjut pria asal Payakumbuh, Sumatera Barat menyatakan hanya kapten tim, Zulkifi Syukur yang sudah dipastikan absen dalam partai ini. Dengan hanya satu pemain yang absen, mantan pelatih Semen Padang ini optimistis Rizky Pellu dkk. dapat meraih kemenangan.

"Yang sudah pasti absen baru Zulkifli di Mitra Kukar. Sementara Patrick Dos Santos, saya masih menunggu perkembangan cederanya," ujar Jafri Sastra.

Video Populer

Foto Populer