Sukses


Achmad Jufriyanto Mudik Bukan karena Gagal Trial di Terengganu

Bola.com, Jakarta - Mantan pemain Persib Bandung, Achmad Jufriyanto alias sudah pulang ke Indonesia setelah menjalani trial selama sepekan di klub Malaysia Trengganu FA. Agen yang mewakili sang pemain, Muly Munial menyebut kini Jupe menunggu kabar dari manajemen Trengganu, apakah dirinya lolos tes atau tidak.

Muly Munial menegaskan Achmad Jupriyanto pulang ke Tanah Air, bukan karena tak lolos seleksi. Penegasan soal itu perlu disampaikan karena sebelumnya pelatih Terengganu, Ahmad Yusof, memulangkan 20 pemain asing yang menjalani seleksi pada pekan lalu karena menilai mereka tidak layak dikontrak.

"Bukan gagal. Jupe bermain bagus saat trial dan mendapat pujian dari pelatih. Kepulangan Jupe ke Indonesia karena tinggal menunggu hasil trial di Terengganu FA. Manajemen masih mencoba pemain lokal di posisi yang sama dengan Jupe," ungkap Muly kepada bola.com.

Baca Juga

"Kalau ternyata tidak memuaskan, kemungkinan tidak akan dikontrak. Kalau Terengganu cocok, Jupe bisa dikontrak awal Januari 2016," lanjutnya.

Meski dari sisi teknis Jupe memikat tim pelatihTerengganu FA, ada batu sandungan buat pemain Indonesia yang ingin berkarier di Malaysia. Tak lain terkait dengan imbauan dari federasi sepak bola Malaysia (FAM) kepada klub Malaysia untuk tidak mengontrak pemain asal Indonesia karena status Indonesia sedang disanksi FIFA. 

Sebenarnya, tidak ada larangan dari FIFA, apabila klub di sebuah negara berhubungan dengan pemain (individu) dari negara yang tengah mendapat hukuman FIFA. Pada November lalu, pelatih asal Indonesia, Rahmad Darmawan juga telah resmi dikontrak oleh PBDKT T-Team. 

"FIFA tidak melarang klub berhubungan secara individu (pemain) yang berasal dari negara yang tengah disanksi. Hanya saja, kami harus menghormati imbauan yang dibuat FAM," kata Sekjen PSSI, Azwan Karim.

Video Populer

Foto Populer