Sukses


Nikmati Posisi Baru, Hansamu Yama Belum Berpikir soal Timnas

Bola.com, Bogor - Hansamu Yama dikenal sebagai bek tangguh semasa memperkuat Timnas U-19 pada 2013-2014. Ada hal menarik yang terjadi dalam karier Hansamu yang kini menjadi andalan Barito Putera. 

Pemain kelahiran Mojokerto kini berganti posisi menjadi gelandang bertahan. Itu setelah Barito ditangani Mundari Karya menjelang gelaran Torabika Soccer Championship presented by IM3 Ooredoo. Setelah TSC berjalan, Mundari kembali menggeser Hansamu ke belakang sebagai bek kanan.

"Awalnya saya harus beradaptasi karena sudah lama sekali jadi bek tengah. Tapi saya ambil sisi positifnya, saya bisa jadi pemain multifungsi," kata Hansamu kepada Bola.com, Sabtu (22/7/2016) di Cibinong, Bogor.

Bagi pemain berusia 21 tahun, tiga posisi yang dijalaninya semua ada plus minus. Namun, Hansamu menganggap semua yang diinstruksikan pelatih adalah sebuah tantangan. Dia akan puas bila berhasil menjalankan tugas dengan baik.

"Intinya belajar karena perjalanan pemain muda masih panjang. Kalau ada kesempatan main di tiga posisi tentu sangat bagus buat mereka dan tim tidak kesulitan kalau harus rotasi," kata pelatih Mundari Karya.

Karena sedang menikmati posisi baru, Hansamu ingin fokus di tim Laskar Antasari meski ada kesempatan untuk mengikuti seleksi Timnas Senior. Nama Hansamu disebut-sebut sudah masuk pantauan tim pelatih timnas untuk Piala AFF 2016. Apalagi, pelatih Alfred Riedl mengisyaratkan skuat Garuda dihuni 80 persen pemain muda.

"Kalau untuk timnas nanti saja. Prioritas saya saat ini untuk Barito Putera apalagi kami masih belum meraih hasil maksimal. Tentu pemain harus bekerja keras," katanya.

Kans Hansamu masuk ke skuat timnas terbilang lumayan besar mengingat dia sudah punya modal piawai di tiga posisi. Di posisi aslinya (bek tengah), Hansamu memiliki pesaing cukup banyak.

Tiga bek senior, Hamka Hamzah, Ricardo Salampessy, dan Bio Paulin masuk radar Timnas Indonesia. Belum lagi rekan seangkatannya, Ryuji Utomo dan Rudolof Yanto Basna yang tampil cukup apik dalam ajang TSC bersama Persib Bandung.

Video Populer

Foto Populer