Sukses


PSS Klaim Jadi Lawan Uji Coba Persija

Bola.com, Yogyakarta - Persija Jakarta tengah melakukan pemusatan latihan di Universitas Negeri Yogyakarta sejak 20 September 2016. Pemusatan latihan yang dijalani Persija dijadwalkan akan diakhiri sebuah laga uji coba. PSS Sleman mengklaim akan menjadi lawan latih tanding Macan Kemayoran.

Persija tengah melakukan training centre selama libur turnamen Torabika Soccer Championship 2016 presented by IM3 Ooredoo. Persija fokus membenahi performa tim dalam latihan berkala sejak Senin (20/9/2016) sore hingga Minggu (25/9/2016). Tujuan TC kali ini untuk membenahi penyelesaian akhir serta membiasakan formasi tim agar bisa mengakhiri catatan 14 laga tanpa kemenangan.

Macan Kemayoran dikabarkan bakal melakukan pertandingan uji coba di hari terakhir pelaksanaan TC. PSS bakal menjadi lawan dalam laga uji coba tersebut. Seperti dilansir dari situs resmi PSS, laga uji coba itu dipastikan akan digelar di Stadion Maguwoharjo pada Minggu (25/9/2016).

"Pekan terakhir dalam jeda waktu rehat ISC B 2016, sebelum kick-off Babak 16 Besar, tim racikan Seto Nurdiyantoro siap meladeni tantangan dari Persija Jakarta. Laga bertajuk uji coba ini rencananya digelar pada Minggu (25/0/2016), kick-off 15.30 WIB di Stadion Maguwoharjo Sleman," bunyi pernyataan di situs resmi PSS Sleman.

Persija sendiri hingga saat ini belum memastikan apakah PSS Sleman adalah klub yang akan menjadi lawan latih tanding. Macan Kemayoran masih belum angkat bicara soal lawan yang mereka hadapi di laga uji coba ini.

"Uji coba akan dilakukan untuk menyatukan para pemain dan melihat hasil dari latihan kami. Namun, belum tahu lawannya siapa. Kalau dari manajemen klub mengatakan lawan adalah tim dari sekitar Yogyakarta," ujar Pelatih Persija, Muhammad Zein Alhadad, kepada Bola.com, Jumat (23/9/2016).

Hal senada pun diungkapkan media officer Persija, Mozes Riupassa. Mozes mengatakan saat ini masih tahap penjajakan dengan klub lawan mengenai rencana uji coba tersebut.

"Masih terus dalam penjajakan," ujar Mozes kepada Bola.com yang menambahkan bahwa hanya ada satu tim yang melakukan pembicaraan terkait uji coba kontra Persija tersebut.

Video Populer

Foto Populer