Sukses


Bincang Taktik Mengupas Timnas Indonesia di Piala AFF 2016

Bola.com, Jakarta - KickOff! Indonesia bersama Bola.com menggelar sebuah diskusi terbuka bertajuk Bincang Taktik di Kantor Redaksi Bola.com, Rabu (16/11/2016), menyambut perjuangan Timnas Indonesia yang akan berlaga di Piala AFF 2016. Sejumlah pelaku sepak bola nasional hadir dalam diskusi tersebut, mulai pelatih, mantan pemain, agen pemain, hingga mahasiswa pecinta sepak bola Indonesia.

Dalam diskusi tersebut hadir tiga pembicara, antara lain analis sepak bola dari KickOff! Indonesia, Noval Aziz, pelatih berlisensi AFC dan KNVB, Iwan Setiawan, dan jurnalis sepak bola Indonesia di Bola.com, Ario Yosia. Selain itu tampak beberapa pelatih sepak bola Indonesia, seperti Rudy Eka Priyambada dan Sudirman, dan juga sejumlah figur manajemen atlet seperti Mulyawan Munial dari MSG dan dan Daniel Karamoy dari Sportinco.

Noval Aziz mengawali diskusi dengan mengungkapkan sejumlah pola permainan Timnas Indonesia di bawah asuhan Alfred Riedl, baik dari pembangunan serangan hingga pergerakan para pemain ketika harus bertahan.

Sementara itu, Iwan Setiawan yang memberikan kesimpulan terkait taktik Alfred Riedl, memiliki harapan pelatih asal Austria itu mau mengubah skema formasinya di Piala AFF 2016 setelah kehilangan Irfan Bachdim yang mengalami cedera retak tulang fibula.

"Permasalahan taktik 4-4-2 yang diterapkan Riedl adalah banyaknya ruang kosong antarlini, terutama ketika melakukan pressing. Saya berharap Alfred Riedl mau mencoba untuk mencoba formasi lain. Para pemain saat ini terbiasa bermain dengan formasi 4-2-3-1 yang mereka mainkan di level klub. Tentunya perubahan itu tidak akan terlalu sulit bagi para pemain Timnas Indonesia," ujar Iwan Setiawan

Jurnalis Bola.com, Ario Yosia, menilai Alfred Riedl sangat berani menggabungkan pemain senior dan muda dalam komposisi skuat yang dibawa ke Filipina. Rataan pemain muda berusia 23 hingga 30 tahun di skuat asuhan Alfred Riedl mencapai 67 persen, jumlah yang sama dengan Timnas Malaysia, dan sedikit di bawah Vietnam yang mencapai 67 persen. Sementara untuk pemain di bawah usia 23 tahun, Indonesia memiliki lima pemain seperti halnya Malaysia.

Dalam diskusi tersebut juga dibahas sejumlah permasalahan yang dihadapi Timnas Indonesia saat ini, seperti belum adanya figur pemimpin di dalam Tim Garuda seperti yang pernah dilakukan Bambang Pamungkas, hingga perlunya perubahan skema permainan Alfred Riedl setelah Irfan Bachdim gagal ikut serta ke Piala AFF 2016.

 

Video Populer

Foto Populer