Sukses


Ini Daftar Agenda Rahmad Darmawan bersama T-Team di Indonesia

Bola.com, Jakarta - Rahmad Darmawan yang diperpanjang kontraknya di klub Malaysia, T-Team (Terengganu FC 2), memboyong pasukannya ke Indonesia untuk menjalani agenda pramusim. 

Kepada Bola.com, Rahmad membeberkan sejumlah rencana di Indonesia. Namun, mantan pelatih Timnas U-23 itu tak bisa membawa timnya beruji coba melawan klub papan atas di Indonesia karena ajang TSC 2016 yang masih bergulir. T-team akan berada di Indonesia pada 4-12 Desember.

"Tujuan utama kami ke Indonesia untuk menyeleksi pemain muda di bwah 20 tahun, ada 13 pemain muda T-Team yang dipromosikan ke tim senior musim ini," kata Rahmad.

Sejumlah uji coba direncanakan Rahmad Darmawan untuk ajang seleksi pemain. Rencananya, klub berjulukan The Titans akan melawan Persigar Garut, Persikabo, Footbal Plus Bandung FC, dan Jagorawi FC.

"Kami hanya bisa beruji coba melawan klub Liga Nusantara dan Divisi Utama karena tim-tim ISL masih bertanding," ucapnya.

Rahmad Darmawan dan tiga pelatih Indonesia, Rasiman, Kurnia Sandy, dan Satia Bagja kembali dipercaya menangani T-Team pada ajang Malaysia Super League 2017 hingga 2018. 

T-Team memberi kesempatan kepada RD setelah hasil apik yang ditorehkan tim tersebut. Sebagai tim promosi, T-Team menyelesaikan musim perdananya di kasta tertinggi liga Malaysia dengan hasil gemilang, yakni di papan tengah klasemen akhir (posisi ketujuh).

RD juga membawa T-Team ke semifinal Piala Malaysia 2016. Tak hanya itu, permainan apik T-Team yang juga memboyong tiga eks pemain klub Indonesia disegani para fans.

Namun, Rahmad Darmawan akan menghadapi tantangan lebih berat pada musim 2017. Pasalnya, enam pemain T-Team hijrah ke klub lain. Mereka adalah Muhammad Ilham Amirullah (ke FELDA United FC), Wan Azraie Wan Teh (Pahang), Mohd Asrol Ibrahim (Terengganu), Izzaq Faris Ramlan (Melaka United), dan Muhammad Safawi Rasid (Johor Darul Ta'zim). 

Berikut daftar agenda Rahmad Darmawan bersama T-Team di Indonesia.

5/12/16 vs Persigar Garut
8 / 12/16 vs Football plus FC Bandung.
10/12/16 vs Persi Sukabumi / Persikabo/ Bogor Rasya di Bogor atau Sentul.
11/12/16 vs Jagorawi FC.

Video Populer

Foto Populer