Sukses


Reaksi Lucu Ketum PSSI saat Nama Calon Pelatih Timnas Bocor

Bola.com, Bandung - Ketua Umum PSSI, Edy Rahmayadi, masih berupaya untuk menjaga nama pelatih Timnas Indonesia tidak terlalu cepat diumumkan ke publik sebelum Kongres Tahunan PSSI 2017 berlangsung. Namun, Ketua Umum PSSI ini bereaksi lucu saat nama Luis Fernandez disebut oleh wartawan.

Nama mantan pelatih Paris Saint-Germain, Luis Fernandez, sudah santer disebut menjadi pelatih baru Timnas Indonesia. Namun, hingga H-1 Kongres Tahunan PSSI 2017, Ketum PSSI masih berupaya bungkam saat dikonfirmasi soal kepasian pelatih asal Spanyol itu akan menangani Tim Garuda.

Bermaksud ingin tetap merahasiakan nama sang pelatih, Edy Rahmayadi justru memperlihatkan reaksi yang tampak lucu saat nama Luis Fernandez disebutkan oleh wartawan. Namun, setelah itu dengan tegas Ketum PSSI itu menyatakan belum saatnya membahas sosok pelatih Timnas Indonesia.

"Lho, kok tahu? Siapa itu? Kalian kok tahu?" ujar Edy Rahmayadi dengan ekspresi terkejut tapi terlihat masih berusaha untuk tidak keceplosan berbicara ketika ditemui jelang makan malam bersama voters Kongres PSSI di Hotel Aryaduta Bandung, Sabtu (7/1/2017).

Ketegasan Edy Rahmayadi untuk tetap menyimpan nama sang pelatih dengan mengatakan, "Belum, nanti ya akan diumumkan."

Edy Rahmayadi hanya mengakui bahwa pelatih Timnas Indonesia senior dan U-22 yang akan menjalani SEA Games 2017 akan dilatih oleh seorang pelatih asing. Sementara untuk Timnas Indonesia U-19 akan tetap dipercayakan kepada pelatih lokal.

"Soal pelatih Timnas Indonesia sudah ada kesepakatan bahwa untuk senior harus ditangani oleh pelatih asing. Untuk U-19 akan tetap pelatih lokal. Timnas senior pembentukannya akan dimulai dari U-22 yang akan bersiap untuk SEA Games 2017," ujarnya.

Video Populer

Foto Populer