Sukses


Irfan Bachdim Ungkap Alasan Pilih Gabung Bali United

Bola.com, Ubud - Bali United resmi mendapatkan Irfan Bachdim untuk kompetisi musim 2017. Pemain keturunan Indonesia-Belanda itu diperkenalkan Bali United secara resmi kepada publik dalam sesi perkenalan pemain baru tim, Kamis (12/1/2017), di Bali.

Kepastian ini sekaligus mengakhiri spekulasi ke mana Irfan Bachdim berlabuh seusai kontrak dengan Hokkaido Consadole Sapporo di liga Jepang berakhir pada November 2016.

Bali United bukan satu-satunya klub yang menginginkan servis pemain 28 tahun itu. Bali United disebut harus bersaing dengan Persib Bandung dan Arema FC yang juga tertarik dengan eks pemain Persema Malang itu.

Dalam sesi perkenalan yang disiaran langsung lewat fasilitas live streaming, Irfan Bachdim mengungkapkan sejumlah alasan yang membuatnya memilih Bali United sebagai klub barunya di Indonesia.

"Pertama, saya melihat faktor pelatih. Saya tahu Bali United punya pelatih bagus," kata Irfan.

Kakak ipar Kim Jeffrey Kurniawan itu menambahkan bila ia suka bermain dengan rekan setim yang lebih muda. Seperti diketahui, di tangan pelatih Indra Sjafri, Bali United ingin memberikan porsi bermain lebih besar pada lebih banyak pemain muda. 

Irfan Bachdim juga mengungkapkan bila untuk saat ini kontraknya dengan Bali United berdurasi satu tahun. "Mudah-mudahan bisa diperpanjang," ucapnya.

Pelatih Bali United, Indra Sjafri, menegaskan bila kehadiran Irfan Bachdim ke timnya bukan lantas Bali United bakal mengumpulkan pemain-pemain bintang untuk kompetisi musim 2017. "Kami lebih suka mengumpulkan pemain berkualitas baik, bukan pemain bintang, dan bekerja sama untuk menampilkan permainan terbaik," ucapnya.

Selain Irfan Bachdim, Bali United pada minggu lalu juga memperkenalkan Dias Angga Putra, Yandi Sofyan Munawar, M. Taufiq, dan Kadek Wardana, sebagai pemain baru Serdadu Tridatu.

 

Video Populer

Foto Populer