Sukses


Persela Berharap Gelandang Serang Uzbekistan Sesuai Harapan

Bola.com, Lamongan - Sempat dilanda kelelahan pada hari pertama latihan bersama skuat Persela Lamongan, Senin (6/3/2017), kondisi Otabek Valijonov tampak lebih baik pada hari keduanya di Lamongan, Selasa (7/3/2017).

Otabek tampak lebih bugar dan bersemangat selama menjalani latihan fisik bersama para pemain lain. Bahkan ia mampu menuntaskan semua menu latihan fisik yang diberikan pelatih Herry Kiswanto.

Asisten pelatih Persela Ragil Sudirman menyatakan, gelandang serang asal Uzbekistan itu mengaku kondisinya sudah lebih baik dibanding sehari sebelumnya. Maklum, meski ia sudah tiba di Lamongan sejak Sabtu (4/3/2017), Otabek sulit tidur karena letih usai perjalanan jauh dari Uzbekistan-Bangkok-Jakarta-Surabaya, dan ke Lamongan.

Kepada Ragil, Otabek mengaku, sejak tak lagi memperkuat Timnas Uzbekistan U-19 dan U-21, ia sudah jarang bepergian jauh. “Dia sepertinya sulit tidur ketika awal datang. Makanya kondisi kurang fit pada latihan pertama,” ujar Ragil.

Dari catatan pelatih, dari latihan pertama yang ia ikuti, kemampuan Otabek sudah terlihat. Umpan pendek, panjang dan umpan terobosan sudah ia perlihatkan ketika dicoba dalam gim internal. Otabek juga dinilai memiliki akurasi tendangan bagus. Satu-satunya kekurangannya hanya pada kekuatan umpan.

Tim pelatih Persela berharap, pemain yang beroperasi sebagai gelandang serang itu sudah benar-benar pulih pada Rabu (8/3/2017), atau di sesi terakhir latihan fisik yang digelar di salah satu tempat gym di Lamongan. Dalam dua kali gim internal berlangsung, Kamis (9/3/2017) dan Jumat (10/3/2017), ia diharapkan tampil maksimal dan mampu memikat hati pelatih.

“Harapan kami, dia mampu memenuhi ekspektasi. Kalau Otabek tidak sesuai dengan kriteria, kami harus cari pemain lagi, dan itu menghabiskan waktu. Program latihan kami tidak bisa berjalan maksimal kalau harus seleksi lagi,” terangnya.

Video Populer

Foto Populer