Sukses


Maldini Pali Termotivasi Unjuk Kemampuan di Depan Fans PSM

Bola.com, Makassar - Bagi Maldini Pali, duel PSM Makassar versus Sriwijaya FC di Stadion Andi Mattalatta Mattoangin, Makassar, Minggu (21/5/2017) jadi ajang yang pas untuk membuktikan kemampuan.

"Saya sangat termotivasi tampil baik di hadapan coach Robert Alberts dan suporter PSM," ujar Maldini pada jumpa media di Makassar, Sabtu (20/5/2017).

Sebelum ke Sriwijaya FC, Maldini sempat jadi idola suporter tim Juku Eja. Aksi menawannya bersama Timnas Indonesia U-19 membuat Maldini digadang jadi bintang masa depan PSM. Apalagi Maldini adalah produk asli PSM.

Namun, di PSM, Maldini jarang mendapat menit bermain. Apalagi setelah Robert Alberts memegang kendali tampuk kepelatihan dari Luciano Leandro pada pertengahan putaran pertama Torabika Soccer Championship (TSC) 2016 presented by IM3 Oredoo.

Robert lebih memercayakan Ridwan Tawanella sebagai penyerang sayap PSM. Atas restu Robert, manajemen melepas Maldini ke Bhayangkara FC meski kontraknya baru berakhir pada 2017.

Di Bhayangkara, Maldini ternyata tidak bertahan lama. Eks PSM U-15 ini sempat berlabuh dikabarkan berlabuh di Persela Lamongan hingga akhirnya membela Sriwijaya FC.

"Saya tidak merasa tertekan bakal tampil di hadapan belasan ribu suporter. Saya optimistis bisa membawa Sriwijaya FC mencuri poin di Makassar," ujar Maldini.

Osvaldo Lessa, pelatih Sriwijaya FC, berharap Maldini tampil lepas saat berhadapan dengan mantan klubnya. "Saya percaya dengan Maldini. Dia tentu ingin membuktikan kemampuannya. Makanya saya membawanya ke Makassar," ungkap Osvaldo.

Di sisi lain, Robert mengaku senang Maldini mendapatkan banyak menit bermain di Sriwijaya FC. "Itu bagus buat perkembangan kariernya. Tapi, bagi PSM, kami juga senang dia tampil karena sudah tahu kemampuannya," jelas Robert.

 

Video Populer

Foto Populer