Sukses


Sriwijaya FC Jalani Laga Perdana Liga 1 di Markas Borneo FC

Bola.com, Palembang - Sriwijaya FC akan menantang Borneo FC pada laga perdana mereka di Liga 1 2018. Hal itu diungkapkan oleh manajemen setelah mereka menerima draft jadwal pertandingan kompetisi Liga 1 Indonesia 2018.

Pada laga perdana, tim Laskar Wong Kito akan kembali bertemu dengan Borneo FC, Senin (26/3/2017) di Stadion Segiri, Samarinda. Laga ini merupakan ulangan semifinal Piala Gubernur Kaltim 2018 yang digelar di tempat yang sama pada 2 Maret lalu.

Manajer SFC, Ucok Hidayat mengaku bahwa jadwal yang dikirimkan oleh PT Liga Indonesia Baru (LIB) selaku operator kompetisi Liga 1 Indonesia ini belum final.

“Setiap klub saat ini diminta untuk mempelajari dan memberi koreksi sebelum 14 Maret. Kemungkinan semua jadwal sudah akan difinalisasi saat manager meeting klub Liga 1 yang dilaksanakan sehari sesudah batas waktu tersebut,” ujarnya.

Setelah bertandang ke markas Pesut Etam, SFC akan kembali ke Palembang guna menjamu Persib Bandung, Minggu (1/4/2017) malam di Stadion Gelora Sriwijaya. Laga itu pun sarat dengan revans mengingat kedua tim juga telah bertemu di Piala Presiden pada akhir Januari lalu.

Sementara itu, pada laga pembuka Liga 1 2018 akan mempertemukan Persija Jakarta dengan Bhayangkara FC. Rencananya, laga itu digelar pada 23 Maret di Stadion Utama Gelora Bung Karno.

 

Anda bisa menyaksikan laga-laga seru Liga 1 2018 melalui live streaming di Bola.com.

 

Video Populer

Foto Populer