Sukses


Muhammad Ridho Bersyukur Gawang Borneo FC Belum Kebobolan

Bola.com, Samarinda - Gawang Borneo FC hingga pekan kedua Gojek Liga 1 bersama Bukalapak masih belum kebobolan. Tim berjulukan Pesut Etam itu menjadi satu dari tiga klub Liga 1 2018, selain Bali United dan PSM Makassar, yang memiliki catatan bagus di lini pertahanan itu.

Kiper Borneo FC, Muhammad Ridho Djazulie, bersyukur dengan pencapaiannya yang didukung materi pemain yang bagus pada semua lini.

Borneo FC saat ini berada di peringkat sembilan dalam klasemen sementara Liga 1 2018 hingga pekan kedua. Borneo FC tercatat bermain tanpa gol dengan Sriwijaya FC di kandang dalam laga pekan pertama dan menang 1-0 saat bertandang ke markas Mitra Kukar di pekan kedua.

Catatan cleansheet yang diraih Borneo FC dalam dua laga pertama Liga 1 2018 itu membuat sang penjaga gawang, Muhammad Ridho, merasa gembira. Namun, ia tetap merendah dengan menyebut rekan satu timnya dari semua lini telah membantunya membuat catatan tersebut.

"Ya syukur Alhamdulilah dengan pencapaian ini. Tapi, semuanya ini juga kerja keras dari pemain depan, tengah dan belakang. Satu lagi yang penting adalah tim mendapat hasil maksimal," tutur Ridho seperti dilansir situs resmi klub.

"Tetap ada evaluasi dari pelatih kiper, terutama saya tidak boleh sampai tinggi hati. Perjalanan ini masih panjang dan semua klub memiliki gaya bermain yang berbeda-beda," lanjut kiper asal Pekalongan itu yang kini berusia 27 tahun itu.

Pada laga pekan ketiga Liga 1 2018, Borneo FC akan menjamu Arema FC di Stadion Segiri, Samarinda, pada Senin (9/4/2018).

Video Populer

Foto Populer