Sukses


Kiper PSMS Terancam Absen 3 Bulan

Bola.com, Medan - Kiper utama PSMS Medan, Abdul Rohim, kemungkinan besar bakal absen hingga tiga bulan membela tim Ayam Kinantan. Pemain berusia 26 tahun diketahui mengalami cedera partial tear ACL dan horizontal tear meniskus. Kondisi itu diketahui dari hasil tes magnetic resonance imaging (MRI), Senin malam(9/4/2018).

Dokter tim PSMS, Indra Feriadi, menjelaskan cedera yang dialami Abdul kepada Bola.com. Pihaknya bersama fisioterapis akan melakukan evaluasi dan observasi kepada sang pemain.

"Kami observasi dulu bersama fisioterapis dan mengkonsumsi obat setidaknya selaman 8-12 pekan karena cedera ACL tidak bisa pulih dalam waktu dekat," kata Indra, Selasa (10/4/2018).

Terkait kemungkinan mantan kiper PON Sumatera Utara itu harus naik meja operasi, ia belum bisa memutuskan. Pilihan utama saat ini adalah observasi secara manual terlebih dahulu.

"Kami coba langkah itu dulu dengan observasi dan evaluasi dengan cara manual. Mudah-mudahan semua berjalan lancar dan Rohim cepat pulih," ujarnya.

Meski harus absen membela PSMS, lanjut Indra, bukan berarti Abdul Rohim akan beristirahat total. Sang kiper tetap diwajibkan menjalani latihan untuk menjaga kebugaran.

"Jadi bukan berarti zero training. Nanti dia tetap ke gym untuk penguatan otot yang tidak cedera, seperti di kaki kanan. Selain itu juga menjaga kondisi tubuh bagian atas," tegasnya.

Video Populer

Foto Populer