Sukses


Makin Terpuruk, Arema Tak Menggaransi Pemain Asing Jadi Starter

Bola.com, Malang - Arema FC tak kunjung bangkit. Dalam lima pertandingan pertama Gojek Liga 1 bersama Bukalapak, hanya ada dua poin yang berhasil diraih. Posisi juru kunci klasemen pun melekat pada tim Singo Edan ini sejak dua pekan terakhir.

Perubahan pun dilakukan oleh tim pelatih Arema. Dia menyoroti kinerja semua pemain. Termasuk pemain asing yang selama ini juga menuai banyak kritik dari Aremania.

Salah satunya adalah gelandang bertahan Ahmet Atayev. Pemain asal Turkmenistan ini hanya jadi penghangat bangku cadangan ketika Arema bermain di markas Madura United semalam (21/4/2018).

Begitu juga dengan gelandang serang Balsa Bozovic yang baru diturunkan pada pertengahan babak kedua. Tapi khusus Balsa dia memulai pertandingan dari bangku cadangan karena mengalami cedera setelah pertandingan pekan lalu.

Artinya, kini tidak ada garansi bagi pemain asing untuk menjadi pilihan utama. Ahmet diakui pelatih kepala Joko ‘Getuk’ Susilo memang belum maksimal. Namun dalam empat pertandingan pertama dia tetap dipilih jadi starter karena gelandang lainnya, Hendro Siswanto dijadikan bek kanan ketika Syaiful Indra mengalami cedera.

Asisten pelatih Arema, Milan Petrovic mengaku punya ide tersendiri saat mencadangkan Ahmet melawan Madura United. Pelatih asal Slovenia ini yang bertugas menyiapkan tim karena Joko Susilo baru bisa gabung tim malam hari sebelum pertandingan pasca mengikuti kursus tahap pertama AFC Pro.

“Saya punya ide lain untuk menyiapkan tim. Dan kami memulai pertandingan dengan bagus. Pemain muda punya semangat dan tenaga,” kata Milan.

Namun dia tidak memungkiri jika suatu saat butuh pemain dengan pengalaman. Artinya, pemilihan pemain sebagai starter menyesuaikan kondisi lawan yang dihadapi.

Seperti saat menghadapi Madura United, Arema butuh banyak pemain dengan stamina bagus. Selain bermain dalam cauca terik, tuan rumah juga punya banyak pemian cepat dan pengalaman.

 

Video Populer

Foto Populer