Sukses


Kembali ke Timnas Indonesia U-19, Kiper Persib Bidik Target Tinggi

Bola.com, Bandung - Kiper muda Persib Bandung, Muhammad Aqil Savik, merasa senang kembali mendapat panggilan Timnas Indonesia U-19 di bawah arahan Indra Sjafri.

Kiper yang belum mendapat kepercayaan dari pelatih Persib, Mario Gomez ini memang sudah mendapat pengalaman di skuat Garuda Muda pada Piala AFF 2018. 

"Yang pasti saya bersyukur dipanggil lagi dan saya tidak akan sia-siakan kesempatan itu," jawab Aqil saat diminta komentarnya usai latihan di lapangan Sport Arcamanik, Bandung, Kamis (17/5/2018).

Bahkan Aqil mengaku senang bisa bekerjasama kembali bersama Indra Sjafri memperkuat timnas U-19. Apalagi kata Aqil sudah terbiasa bekerjasama dengan Indra Sjafri.

"Pasti senang karena saya sudah terbiasa sama couch Indra Sjafri, yaa sudah seperti bapak kami sendiri karena pernah bareng juga," jelas Aqil.

Sosok Indra kata dia merupakan salah satu pelatih yang dekat dengan pemain, dan sudah terbiasa menangani pemain-pemain muda sehingga bisa saling memahami. "Kalau di lapangan serius, kalau di luar lapangan santai," jelas Aqil.

Yang pasti, lanjut Aqil, mendapat panggilan kembali ke timnas U-19 merupakan suprise bagi Aqil, walaupun rekan-rekan dulu di timnas U-19 kabarnya ada yang tidak terpanggil kembali.

Aqil menegaskan, bersama Timnas IndonesiaU-19, ia ingin meraih prestasi tinggi, baik di Piala AFF maupun Piala AFC U-19.

Video Populer

Foto Populer