Sukses


3 Pemain Cemerlang pada Pekan Ke-10 Liga 1 2018

Bola.com, Jakarta - Pertandingan pekan ke-10 Gojek Liga 1 bersama Bukalapak memberikan cukup banyak kejutan. Sejumlah pemain memperlihatkan aksi terbaiknya untuk bisa membawa timnya meraih kemenangan penting di kompetisi Liga 1 2018.

Sebanyak 23 gol tercipta dalam sembilan pertandingan yang digelar pada pekan ke-10 Liga 1 2018. Arema FC dan Sriwijaya FC menorehkan kemenangan telak atas tamunya masing-masing, Bhayangkara FC dan PSIS Semarang, dengan skor telak 4-0.

Selain itu, juga ada kemenangan cukup telak yang diraih Persib Bandung saat menjamu PSM Makassar yang berkesudahan dengan skor 3-0. Borneo FC dan Persija Jakarta sama-sama meraih kemenangan 2-0 atas Bali United dan Persipura Jayapura.

Dalam pekan ke-10 Liga 1 2018, tim-tim seperti Arema FC, Borneo FC, dan Persija Jakarta meraih kemenangan penting setelah tren negatif yang mereka raih di pekan sebelumnya. Arema yang gagal menang di tiga laga sebelumnya mampu meraih kemenangan telak 4-0.

Kemenangan telak 4-0 juga diraih oleh Sriwijaya FC saat menjamu PSIS Semarang. Tim asuhan Rahmad Darmawan itu seakan bangkit dari kekalahan di kandang PSMS Medan dengan reaksi yang luar biasa di depan para pendukungya.

Sementara itu, Borneo FC juga memutus tren negatif enam pertandingan tanpa kemenangan dengan membungkam Bali United di Stadion Segiri, Samarinda, lewat dua gol Titus Bonai. Sementara itu, Persija Jakarta bangkit dengan kemenangan 2-0 atas pemuncak klasemen sementara Liga 1 2018, Persipura Jayapura, setelah dalam empat laga sebelumnya, termasuk dua laga di Piala AFC 2018, selalu mengalami kekalahan.

Bola.com kembali memilih tiga pemain terbaik yang mengantarkan timnya meraih kemenangan penting pada pekan ke-10 Liga 1 2018.

2 dari 4 halaman

Rivaldi Bawuo

Arema FC, yang kembali mengalami gagal meraih kemenangan dalam tiga pertandingan Liga 1 2018 sebelumnya, membutuhkan kemenangan di depan Aremania yang memadati Stadion Kanjuruhan, Malang, Selasa (22/5/2018). Lawan yang harus dihadapi pun tak main-main, Bhayangkara FC yang merupakan juara bertahan Liga 1.

Namun, Arema mampu memperlihatkan permainan atraktif dan keberadaan sosok Rivaldi Bawuo langsung memperbesar motivasi dan kepercayaan diri Arema dengan gol yang dicetaknya saat laga baru berjalan sembilan menit.

Mendapatkan umpan silang dari sisi kanan, Rivaldi sempat melakukan kontrol sembari melihat situasi di depan hingga gawang Bhayangkara FC sebelum melepaskan tembakan yang terukur ke sudut gawang The Guardians yang dikawal Awan Setho Raharjo.

Tak hanya sampai di situ, dalam kondisi unggul 2-0 di awal babak kedua, Rivaldi kembali memperlihatkan kualitasnya sebagai penyerang andal yang dimiliki Arema.

Membawa bola dari tengah dan sempat bermaksud memberikan bola itu kepada Dedik Setiawan, Rivaldi akhirnya membawa bola hingga ke depan gawang Bhayangkara FC dan dengan percaya diri melakukan kecohan dan melepaskan tembakan chip melewati bagian atas Awan Setho Raharjo yang sedikit maju ke depan untuk merintangi jalannya bola.

Arema FC akhirnya meraih kemenangan telak 4-0 dalam pertandingan tersebut. Meski Ahmed Atayev dan Dedik Setiawan berkontribusi besar dalam dua gol lain yang didapatkan Singo Edan dalam pertandingan tersebut, tak bisa dibantah Rivaldi Bawuo telah menjadi inspirasi kemenangan yang diraih di depan Aremania itu.

3 dari 4 halaman

Makan Konate

Sriwijaya FC berhasil meraih kemenangan telak 4-0 atas PSIS Semarang dalam laga pekan ke-10 Liga 1 2018 di Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring, Palembang, pada Selasa (22/5/2018). Meski gagal mencetak satu gol dalam pertandingan tersebut, Makan Konate layak disebut sebagai pemain terbaik dalam laga ini.

Alasan Makan Konate menjadi pemain terbaik adalah karena tiga gol terakhir dari empat gol yang diciptakan Sriwijaya FC berasal dari umpan manis yang dilepaskannya. Mahamadou N'Diaye yang dua kali mencetak gol dengan kepala dan Beto Goncalvez yang juga menyumbangkan satu gol dalam pertandingan itu harus mengakui kualitas Makan Konate yang memberikan umpan manis.

Dua gol yang dicetak Mahamadou N'Diaye berawal dari situasi sepak pojok. Makan Konate yang mengambil eksekusi sepak pojok itu mampu melihat dengan baik posisi rekan setimnya itu untuk mencetak gol kedua dan gol ketiga Laskar Wong Kito dalam pertandingan tersebut.

Satu umpan luar biasa juga diberikan Makan Konate kepada Beto Goncalvez yang berhasil mencetak gol ketiga. Makan Konate seakan menjadi kreator serangan Sriwijaya FC sebelum melepaskan umpan terobosan lambung yang mampu dimaksimalkan dengan baik oleh Beto.

4 dari 4 halaman

Titus Bonai

Borneo FC bangkit dari kegagalan meraih kemenangan dalam enam laga terakhir melalui kemenangan 2-0 atas tim bertabur bintang, Bali United. Striker asal Papua, Titus Bonai, memperlihatkan kualitasnya untuk membawa timnya bangkit dari keterpurukan dan meraih hasil positif di depan para suporternya.

Kebangkitan Borneo FC di laga pekan ke-10 Liga 1 2018. ini memang tak bisa dibantah karena performa baik para pemain, terutama Titus Bonai. Mantan pemain PSM Makassar ini berhasil mencetak dua gol dalam kemenangan 2-0 yang diraih atas Serdadu Tridatu.

Gol pertama dicetaknya pada menit ke-30 setelah mendapatkan umpan pendek dari Lerby Eliandry. Peluang yang diciptakan oleh rekan setimnya itu tak dibuang oleh Titus Bonai untuk menjebol gawang Wawan Hendrawan, yang juga merupakan mantan penjaga gawang Borneo FC.

Tak puas dengan satu gol di babak pertama, Titus Bonai kembali menancapkan namanya di papan skor melalui gol yang tercipta pada menit ke-66. Kesalahan dari Demerson Bruno langsung dimanfaatkan oleh Titus Bonai yang memperlihatkan kecepatan luar biasa untuk membawa bola hingga menaklukkan Wawan Hendrawan untuk kedua kalinya.

Video Populer

Foto Populer