Sukses


Madura United Memperkenalkan 2 Pemain Asing Baru

Bola.com, Bangkalan - Madura United akhirnya menggenapi slot pemain asing mereka di tenggat pendaftaran pemain pada jendela transfer putaran kedua. Mereka mendatangkan dua pemain asing sekaligus, Mamadou Samassa (Prancis) dan Milad Zeneyedpour (Iran). 

Keduanya datang setelah Laskar Sape Kerap memutuskan untuk melepas Beto de Paula (Brasil) dan Nuriddin Davronov (Tajikistan). Beto telah bergabung dengan Perseru Serui, sementara Davronov menyembuhkan cederanya. 

Dalam perkenalan ini, Madura United sekaligus mengumumkan kontrak kerjasama dengan Milad. Sementara, Samassa telah lebih dulu diikat kontrak dan diperkenalkan pada pekan lalu. 

“Hari ini, kami memutuskan untuk mengontrak Milad Zeneyedpour. Dia sudah dua hari bergabung dengan tim, pelatih langsung jatuh cinta dan memutuskan merekrut Milad. Keputusan ini, diambil karena ingin mengisi slot pemain Asia,” kata Haruna Soemitro, Manajer Madura United.

Haruna menyebutkan bahwa dua pemainnya itu sudah memenuhi semua persyaratan administrasi. Samassa dan Milad pun sama-sama bisa diturunkan dalam pertandingan melawan PS Tira, Jumat (3/8/2018). 

“Dua pemain ini bisa memperkuat Madura United melawan PS Tira. Sampai bulan Juni kemarin, Milad masih aktif bermain di Liga Iran. InsyaAllah, dia bisa turun selama 90 menit,” imbuh Haruna.

Perkenalan dua pemain ini sekaligus menutup rekrutmen pemain baru Madura United. Selain Samassa dan Milad, terdapat Junda Irawan yang didatangkan dari Arema FC untuk menambah kekuatan lini belakang.

Video Populer

Foto Populer