Sukses


Keributan Warnai Laga Malaysia U-23 Vs UEA U-23, Ong Kim Swee Bilang Begini

Bola.com, Selangor - Pelatih Malaysia U-23, Ong Kim Swee, mengaku sudah memperkirakan terjadinya perkelahian pemain dan ofisial saat beruji coba dengan Uni Emirat Arab U-23, di Stadion Shah Alam, Selangor, Jumat (10/8/2018).

Dalam laga yang dimenangi Malaysia dengan skor 2-0, pemain dan ofisial kedua tim terlibat aksi baku pukul hanya beberapa menit jelang babak kedua usai. Peristiwa memalukan ini berawal dari benturan yang terjadi antara satu di antara pemain UEA U-23 dengan pemain Malaysia U-23.

"UEA dari segi ranking lebih tinggi dari kami, mereka tidak terbiasa tertinggal dan provokasi yang mereka lakukan sudah bisa diperkirakan," ujar Kim Swee dalam sesi jumpa pers setelah pertandingan.

Laga uji coba Malaysia U-23 kontra U-23 harus berakhir lebih cepat karena situasi di lapangan yang sudah tidak terkendali. Bahkan, pihak keamanan harus datang ke lapangan untuk meredakan tensi panas yang melibatkan kedua tim.

Malaysia U-23 memenangi pertandingan ini berkat gol yang dicetak Safawi Rasid setelah menerima umpan Baddrol Bakhtiar pada menit ke-27. Sedangkan gol kedua diceploskan striker, Akhyar Rashid pada menit ke-64.

Kemenangan ini menjadi modal bagi Malaysia U-23 yang akan berpartisipasi di Asian Games 2018. Harimau Muda berada satu grup dengan Kirgistan, Korea Selatan, dan Bahrain di Grup E.

Sumber: Bernama

 

Video Populer

Foto Populer