Sukses


Tanpa Rivaldi Bawuo, Arema Siapkan Kartu Joker Melawan Persib

Bola.com, Bandung - Penyerang Arema FC, Rivaldi Bawuo sempat menyatakan hasratnya untuk bermain melawan Persib Bandung dalam lanjutan Liga 1 bersama Bukalapak (13/9/2018). Namun apa daya, dia akhirnya menyerah pada cedera engkel yang hingga kini masih belum membaik. 

“Ternyata sampai latihan tadi (10/9/2018) cedera saya belum membaik,” sesalnya. 

Dari informasi yang diberikan tim medis, Rivaldi sudah bermasalah dengan engkel kakinya setelah ujicoba melawan Perseru Serui dua pekan lalu (1/9/2018). Namun cedera itu kambuh lagi dalam sesi latihan internal game.

Kehilangan Rivaldi sudah diantisipasi oleh pelatih Milan Petrovic. Sudah sepekan terakhir sang pemain tidak ikut latihan bersama skuat utama. Pelatih asal Slovenia itu sekarang mengharapkan pemain yang baru didatangkan pada putaran kedua, yakni Sunarto.

Pemain jebolan Akademi Arema itu putaran pertama lalu masih memperkuat Persis Solo. Kini dia dijajal di posisi sayap kiri dan striker yang biasanya ditempati Rivaldi. Namun Milan belum menentukan apakah Sunarto akan diturunkan sejak menit awal karena pemain 28 tahun ini biasanya lebih tajam diturunkan sebagai pengganti.

“Saya memang belum melihat Sunarto bermain di laga resmi. Tapi saya dapat banyak informasi bagus tentang dia. Semoga bisa jadi alternatif di lini depan. Termasuk dengan Nur Hardianto, Jefri Kurniawan dan yang lainnya,” kata Milan.

Sunarto mengaku siap jika dipercaya sebagai pemain sayap maupun penyerang. “Saya jalani saja instruksi dari pelatih. Tapi beberapa musim terakhir saya bermain sebagai sayap,” jelasnya.

Jika memang diturunkan saat Arema melawan Persib, itu akan jadi debut Sunarto musim ini di Liga 1 2018.

Video Populer

Foto Populer