Sukses


Kiper Mitra Kukar Rindu Kemenangan di Tenggarong

Bola.com, Tenggarong - Mitra Kukar akan menjamu PSIS Semarang pada pertandingan ke-28 Gojek Liga 1 bersama Bukalapak di Stadion Aji Imbut, Tenggarong, Minggu (28/10/2018). Pasukan Naga Mekes mendapat modal apik menjamu Laskar Mahesa Jenar setelah menang 3-1 atas tuan rumah PSMS Medan (23/10/2018).

Kiper Mitra Kukar, Yoo Jae-hoon, mengungkap saat ii seluruh pasukan di tim merindukan kemenangan di kandang sendiri. Dalam dua laga kandang terakhir, Mitra Kukar tumbang 1-4 dari PSM Makassar (7/10/2018), serta kalah 0-1 dari Bhayangkara FC (19/10/2018).

"Tentu kami ingin melanjutkan tren positif dengan kembali memenangi pertandingan kandang. Hasil yang kami dapat di luar kandang kemarin memang jadi tambahan motivasi," ungkap Yoo, Sabtu (27/10/2018).

Kemenangan memang sangat penting diraih skuat asuhan pelatih Rahmad Darmawan. Tak hanya sebagai obat rindu setelah lama tak menang di kandang, namun juga untuk mendongkrak posisi di klasemen sementara.

Saat ini Mitra Kukar masih tertahan di papan bawah atau posisi ke-14 dengan 32 poin. Posisi itu memang masih rawan mengingat Bayu Pradana dkk. hanya berjarak tiga poin saja dari Perseru Serui di zona degradasi.

Itulah mengapa, Yoo menegaskan seluruh pemain akan bekerja semaksimal mungkin di lapangan untuk memenangi laga. Meski begitu, mantan kiper Persipura Jayapura ini menilai PSIS tim bagus dan dalam performa yang menanjak.

"Semua pemain tahu pertandingan besok sangat penting untuk Mitra Kukar. Kami akan memaksimalkan kesempatan besok dan kami akan ambil tiga poin," kiper pemain asal Korea Selatan itu.

Video Populer

Foto Populer