Sukses


Persela Akan Tentukan Nasib Pemain Asing Setelah Piala Presiden

Bola.com, Malang - Pelatih Persela Lamongan, Aji Santoso, mulai tenang setelah pemain asingnya, Kei Hirose menunjukkan progres bagus sejak bergabung dengan tim. Gelandang asal Jepang ini dinilai memiliki kemampuan serta kinerja yang dibutuhkan tim berjulukan Laskar Joko Tingkir ini.

“Kei seperti kebanyakan pemain Jepang. Memiliki etos kerja yang bagus. Dia bisa beradaptasi cepat. Tapi, terlalu dini untuk menilai penampilannya saat ini, karena kami akan lihat dari keseluruhan pertandingan di Piala Presiden,” katanya.

Kei mencetak satu dari dua gol Persela saat meraih kemenangan atas Persita Tangerang di pertandingan perdana Grup E Piala Presiden 2019 yang ditayangkan Indosiar. Namun, Aji tak mau terburu-buru memberikan sanjungan pada legiun asing barunya ini.

“Untuk teknik dia lumayan. Tapi kemenangan kemarin itu berkat kerja sama tim yang baik, bukan per individu,” katanya.

Tak hanya Kei, tapi juga tiga pemain asing lainnya, Jose Sardon, Washington Brandao, dan Jairo Rodriguez. Sebab, meski menang dari Persita, kekuatan timnya belum benar-benar teruji. “Pertandingan melawan Arema FC dan Barito akan menjadi ujian sesungguhnya,” terang Aji.

Tanpa bermaksud meremehkan Persita, dari materi maupun kualitas individu maupun tim, Arema FC dan Barito diyakini bakal memberikan tekanan lebih besar. Untuk meghadapi Arema FC yang memiliki banyak pemain bintang di setiap lininya, serta ribuan pendukung fanatiknya, tekanan secara mental maupun teknis akan terasa lebih besar dibanding Persita.

Sama halnya dengan Arema FC, Barito Putera memiliki pemain kelas wahid hampir di semua sektor. “Ada banyak pemain bagus di Barito. Jadi, kami baru bisa melakukan evaluasi setelah pertandingan terakhir nanti,” kata Aji Santoso.

Video Populer

Foto Populer