Sukses


Live Streaming Piala Presiden 2019: Persipura Vs Kalteng Putra

Bola.com, Jakarta - Persipura Jayapura menatap pintu lolos ke babak 8 besar Piala Presiden 2019 yang disiarkan langsung oleh Indosiar. Kelolosan Persipura akan ditentukan dalam laga terakhir Grup C melawan Kalteng Putra di Stadion Moch Soebroto, Magelang, Sabtu (16/3/2019).

Kemenangan akan memastikan langkah tim Mutiara Hitam untuk melaju ke babak selanjutnya. Dua kemenangan beruntun, yakni 3-1 atas PSIS dan 1-0 atas Kalteng Putra, membuat Persipura saat ini berada di puncak klasemen sementara dengan poin enam.

Bahkan Persipura hanya membutuhkan hasil imbang saja untuk tetap memastikan lolos ke babak 8 besar. Tampaknya pelatih Persipura, Luciano Leandro, tak akan banyak mengubah komposisi pemainnya untuk meladeni Kalteng Putra.

Emmanuel Wanggai, Lukas Mandowen, Titus Bonai, hingga striker senior Boaz Solossa akan turun sejak menit pertama. Striker andalan Persipura, Titus Bonai, optimistis mampu mewujudkan target lolos ke babak knock-out 8 besar.

Di kubu Kalteng Putra, tim besutan Gomes de Oliveira ini fokus dalam bertahan dan menyerang, menjadi poin yang ditekankan Gomes. Tim promosi Liga 1 asal pulau Kalimantan ini juga punya peluang lolos ke babak 8 besar jika mampu menumbangkan Persipura dan berharap PSIS bermain imbang melawan PSM Makassar.

Laga antara Persipura Vs Kalteng Putra akan ditayangkan stasiun televisi Indosiar. Kick-off pertandingan pukul 15.30 WIB. Pembaca Bola.com bisa menikmatinya secara live streaming di Vidio.com. Simak panduannya di bawah ini.

2 dari 2 halaman

Live Streaming Vidio.com

Live streaming duel Persipura Vs Kalteng Putra bisa dinikmati dengan memutar player di bawah atau mengklik tautan ini.

Video Populer

Foto Populer