Sukses


Mario Gomez Membantah Borneo FC Tidak Konsisten Setelah Digulung Madura United

Bola.com, Pamekasan - Borneo FC untuk kali pertama menelan kekalahan di Shopee Liga 1 2019. Klub berjulukan Pesut Etam itu takluk 0-3 dari Madura United pada pekan ketiga di Stadion Gelora Madura, Pamekasan, Selasa (28/5/2019) malam. 

Tiga gol Madura United dicetak oleh trio pemain depan, yaitu Aleksandar Rakic (26’), Greg Nwokolo (31’), dan Beto Goncalves (55’-penalti). Sebelumnya, Borneo FC bermain imbang 1-1 dengan Bhayangkara FC dan menang 2-0 atas Arema FC. 

Pelatih Borneo FC, Mario Gomez menilai timnya dua gol Madura United pada babak pertama membuat timnya kesulitan mengejar. Tambahan satu gol lewat titik putih juga semakin memperburuk kondisi timnya untuk membalikkan keadaan. 

“Ketika Anda bermain melawan tim seperti Madura, dan membiarkan peluang mereka di babak pertama, Anda bisa kalah. Babak pertama kami sudah kalah dengan dua peluang Madura yang menjadi gol dan seharusnya tidak seperti ini,” kata Mario Gomez setelah pertandingan.

Sejak babak pertama, Borneo FC sudah kewalahan menghadapi agresivitas Madura United yang membombardir pertahanan mereka. Itu terbukti melihat tiga gol Madura United disumbang oleh pemain yang semuanya bernaluri menyerang.

Dalam tiga pertandingan, Borneo FC meraih masing-masing satu menang, seri, dan kalah di Liga 1 2019. Menuruntnya, Diego Michiels dkk. masih dalam proses untuk bersaing. Dia juga membantah timnya tampil tidak konsisten. 

“Buat saya, ini bukan tidak konsisten. Ini berbeda. Jangan tanyakan soal konsisten. Kalau sudah 10 pertandingan silakan tanya saja. Tapi, ini baru tiga pertandingan. Kami perlu 10 pertandingan untuk menyebutnya,” ucap pelatih asal Argentina itu. 

“Kami harus melihat tim ini bermain. Kami bermain baik melawan Bhayangkara tapi cuma dapat satu poin. Ini hanya tiga pertandingan. Kami kehilangan peluang, kami kalah di pertandingan,” imbuh Mario Gomez.

Hasil ini membuat Borneo FC menduduki posisi ketujuh klasemen sementara dengan raihan empat poin. Mereka kebobolan empat gol dalam tiga pertandingan.

Video Populer

Foto Populer