Sukses


Persib Bersyukur Bisa Mencuri Poin di Markas Persela

Bola.com, Lamongan - Kapten tim Persib Bandung, Supardi Nasir bersyukur dalam lawatannya ke markas Persela Lamongan bisa mencuri satu poin. Maung Bandung menahan imbang tuan rumah, 2-2 di Stadion Surajaya, Lamongan, Kamis (8/8/2019) malam dipekan ke 12 Liga 1 2019.

"Hasil yang patut kami syukuri pada Allah karena bisa mengambil satu poin, meskipun kami inginnya memenangkan pertandingan. Tapi itulah hasil maksimal yang raih hari ini," tegas Supardi usai pertandingan.

Diakui Supardi sebelum bertanding, ia menyampaikan kepada rekan-rekannya di tim Persib harus berusaha semaksimal mungkin guna meraih kemenangan setelah kalah beruntun dipertandingan sebelumnya.

"Tapi itulah sepak bola. Dan tadi ada sedikit ada kejadian yang kurang fair di tengah pertandingan. Saya bicara ke wasit supaya lebih melindungi pemain, siapapun yang dikasari adalah pemain kami. Banyak di antara mereka adalah pemain muda dan masa depan bangsa. Jangan dibiarkan hal yang tidak diinginkan terjadi," ucap Supardi.

Usai lawan Persela, Persib Bandung akan fokus persiapan lawan Borneo FC, 14 Agustus nanti di Stadion Si Jalak Harupat, Soreang, Kabupaten Bandung.

Kemudian kembali menjalani dua kali laga tandang lawan PSM Makassar, 18 Agustus dan lawan Badak Lampung FC, 25 Agustus, sedang lawan PSS Sleman, 30 Agustus nanti jadi laga penutup Persib di putaran pertama Liga 1 2019.

2 dari 2 halaman

Hasil yang Mengecewakan

Performa Persib Bandung di Shopee Liga 1 2019 belum membaik. Mereka harus puas bermain 2-2 melawan Persela Lamongan dalam laga pekan ke-13 Shopee Liga 1 2019 di Stadion Surajaya, Kamis (8/8/2019).

Persib mencetak gol melalui Esteban Vizcarra ('14) dan Achmad Jufriyanto ('21) pada partai yang disiarkan Indosiar ini. Sedangkan Alex dos Santos Goncalves ('13, '61) memborong gol tuan rumah.

Anak asuh Robert Alberts kini gagal berjaya dalam empat pertandingan terakhir. Setidaknya Persib menghindari kekalahan setelah menderita tiga hasil negatif beruntun sebelum ke Lamongan. 

Selain itu, hasil ini juga memperpanjang rekor buruk Persib di Surajaya. Mereka tercatat tidak pernah menang dalam delapan laga terakhir di Lamongan pada ajang Liga 1. 

Persib Bandung kini menderita empat kekalahan dan empat imbang. Di sisi lain, Persela mempertahankan performa baik dan tidak pernah tumbang di lima pertandingan teranyar Shopee Liga 1 2019.

Video Populer

Foto Populer