Sukses


Edson Tavares Lega Persija Tetap di Liga 1

Bola.com, Jakarta - Kemenangan telak Persija Jakarta saat menjamu Madura United dalam laga pekan ke-32 Shopee Liga 1 2019 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Jumat (13/12/2019), memiliki sejumlah arti. Satu di antaranya adalah memastikan diri bertahan di Liga 1 musim depan dan mengakhiri adanya kemungkinan degradasi ke Liga 2.

Persija Jakarta menang 4-0 berkat hattrick Marko Simic dari titik putih plus gol jarak jauh yang dicetak Ramdani Lestaluhu. Kemenangan itu menyegel posisi Persija yang tidak mungkin lagi dikejar oleh tiga tim di papan bawah, seperti Badak Lampung FC, Kalteng Putra, dan Semen Padang, yang akhirnya benar-benar bisa dipastikan terdegradasi ke Liga 2 musim depan.

Kemenangan yang memastikan Persija tetap bertahan di Liga 1 itu membuat Edson Tavares, sang pelatih Macan Kemayoran, merasa lega. Pelatih asal Brasil itu cukup gembira karena berhasil mempertahankan Persija di kasta tertinggi sepak bola Indonesia.

"Saya bersyukur akhirnya kami berhasil mencetak empat gol dan tidak kebobolan. Hasil yang bagus bagi kami, apalagi dengan ini misi kami berhasil. Saya datang ke Persija untuk menyelamatkan tim ini," tegas Edson Tavares seperti dilansir situs resmi Liga 1.

"Saat saya datang, posisi Persija berada di peringkat kedua dari bawah. Kemudian kami berhasil 7 kali menang, 4 kali bermain imbang, dan 4 kali kalah. Jadi buat saya, ini hasil yang sangat baik. Terima kasih kepada pemain karena sekarang kami bisa bermain di Liga 1 pada musim depan," lanjut pelatih Persija Jakarta itu.

2 dari 2 halaman

Cari Peringkat Terbaik di Akhir Musim

Persija Jakarta merupakan satu dari beberapa tim besar di Indonesia. Meski pada dua musim sebelumnya, yaitu Liga 1 2017 dan Liga 1 2018, Macan Kemayoran juga sempat merasakan papan bawah, tapi pada akhir musim mereka mampu kembali ke papan atas, terutama di Liga 1 2018 yang menjadi tahun keberhasilan Persija.

Meski sempat tersendat di awal musim, Persija Jakarta berhasil menjadi juara Liga 1 2018 pada akhir musim. Stefano Cugurra Teco yang datang sejak awal 2017 mampu membawa Macan Kemayoran menjadi juara liga di akhir musim keduanya.

Kini Persija berada di peringkat ke-12 dalam klasemen sementara Liga 1 2019 dan hanya menyisakan dua pertandingan tersisa. Jika melihat perhitungan poin, Macan Kemayoran masih bisa menembus 10 besar pada akhir musim nanti.

Namun, Persija tetap harus menjalani laga yang berat dalam dua laga terakhir, terutama pada pekan ke-33. Macan Kemayoran akan menghadapi Persebaya Surabaya, hingga pada laga terakhir bertandang ke markas Kalteng Putra.

Sumber: Liga Indonesia

Video Populer

Foto Populer