Sukses


Shopee Liga 1: Tanpa David da Silva, Pesebaya Mengandalkan Patrich Wanggai Ketika Uji Coba

Bola.com, Surabaya - Striker asing Persebaya Surabaya, David da Silva, masih belum muncul dalam agenda tim hingga dua pekan sebelum Shopee Liga 1 2020 berlanjut lagi. Kemungkinan, negosiasi ulang kontrak antara David da Silva dan Persebaya belum rampung.

Hal itu memaksa Persebaya Surabaya memainkan skema tanpa David saat melakoni dua laga uji coba kontra Bintang Timur (12/9/2020) dan Tim PON Jawa Timur (15/9/2020). Sebagai pengganti, striker lokal Patrich Wanggai menjadi tumpuan lini depan.

Patrich Wanggai menjadi satu-satunya striker murni tersisa yang dimiliki oleh tim berjulukan Bajul Ijo tersebut saat ini. Tanpa David, Persebaya ingin mencoba formasi sebagai persiapan lanjutan Shopee Liga 1 2020.

“Kami sudah mencoba formasi tanpa David Da Silva. Saya memasang Patrich Wanggai sebagai penyerang. Cukup bagus pemahamannya. Kerja sama dengan pemain lain cukup bagus,” ucap Aji Santoso, pelatih Persebaya.

Dua laga uji coba Persebaya berakhir positif. Sempat menang 11-0 atas Bintang Timur, mereka melanjutkannya dengan unggul 5-3 atas Tim PON Jawa Timur.

Sebelumnya, Persebaya Surabaya sempat berencana menggeser posisi pemain berpaspor Palestina, Mahmoud Eid, dari penyerang sayap menjadi striker. Dia bahkan menyatakan siap jika harus menjadi ujung tombak dalam formasi tim.

Video

2 dari 2 halaman

Recovery

Aji Santoso terus mematangkan formasi dan skema yang diinginkannya untuk Persebaya Surabaya ketika kembali berlaga di Liga 1. Dia masih mencari komposisi yang pas. Hampir semua pemain diberi kesempatan tampil dalam dua laga uji coba tersebut.

“Dalam uji coba hari ini saya mencoba semua pemain, kecuali Dicky Kurniawan sama Akbar Firmansyah yang belum saya mainkan. Tapi, semuanya sudah mulai main dari babak pertama dan babak kedua, terjadi pergantian seluruh pemain,” ucap pelatih berusia 50 tahun itu.

Persebaya juga langsung menggeber menu latihan lain sehari pasca uji coba kontra Tim PON Jawa Timur. Pemain mendapat menu recovery training dengan durasi tidak lebih dari satu jam pada Rabu pagi (16/9/2020).

“Kemarin setelah kami melakukan uji coba dengan PON Jatim, jadwalnya masih latihan pada hari ini, untuk recovery training saja. Latihan tadi hanya sebentar, satu jam,” ujar Aji Santoso.

“Ini tadi setelah latihan kami melakukan ice bath. Besok (17/9/2020), kami latihan normal dan Jumat (18/9/2020) kami liburkan biar anak-anak dalam kondisi istirahat,” imbuhnya.

Video Populer

Foto Populer