Sukses


Demi Menjaga Kebugaran, Pemain Arema FC Ikut Berlatih Bersama Tim Putri dan Akademi

Bola.com, Malang - Pemain Arema FC sepertinya sudah sangat merindukan suasana latihan. Belakangan ini, beberapa pemain Singo Edan memutuskan untuk ikut berlatih dengan tim yang sama-sama berada di naungan manajemen Arema, yaitu tim akademi Arema dan juga tim Arema Putri.

Sejak 30 Oktober lalu, Arema FC menghentikan sesi latihan bersama hingga awal Januari 2021. Hal itu tak terlepas dari tertundanya lagi lanjutan Shopee Liga 1 dan rencananya baru akan bergulir pada Februari 2021.

Berlatih mandiri di rumah tentu memicu kejenuhan para pemain Arema. Padahal mereka menyadari pentingnya latihan untuk menjaga kebugaran dan kondisi fisik mereka.

Akhirnya mengikuti latihan tim akademi dan tim putri menjadi solusi bagi beberapa pemain Arema FC. Seperti bek Caio Ruan yang memilih berlatih bersama akademi Arema pada pekan lalu di Lapangan Rampal, Kota Malang. Kemudian Dendi Santoso juga rutin menjaga kondisi bersama tim akademi ketika berlatih di lapangan lain.

"Beberapa bulan ini ikut latihan bersama mereka. Sekadar menjaga kondisi yang mengingatkan saya ketika masih seumur dengan mereka. Suatu hari nanti, mereka akan ada di posisi saya jika fokus dan giat berlatih," ujar Dendi.

Sementara itu, kapten tim Arema FC, Hendro Siswanto, ikut menjaga kondisi bersama tim Arema Putri di Lapangan Universitas Negeri Malang.

"Hendro mengaku ingin latihan di lapangan, tapi agak sulit juga mencari lapangan. Kebetulan Arema Putri sekarang mulai latihan informal. Jadi sekalian saja dia ikut berlatih bersama kami untuk menjaga kondisi," ujar manajer tim Arema Putri, Fuad Ardiansyah.

Video

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 2 halaman

Carlos Oliveira Sempat Berkunjung

Dua hari sebelum Hendro berlatih bersama tim Arema Putri, pelatih kepala Arema FC, Carlos Oliveira, juga berkunjung. Ia memberikan motivasi kepada para pemain tim putri.

Bahkan ia berjanji ketika sesi latihan sudah diikuti skuat lengkap, pelatih asal Brasil itu akan memberikan program latihan ketika waktunya tidak berbenturan dengan aktivitas tim putra. Bisa jadi ke depannya lebih banyak tim senior Arema FC yang ikut berlatih bersama tim akademi dan Arema Putri.

"Kalau kami prinsipnya terbuka jika ada pemain tim senior yang ingin ikut latihan untuk menjaga kondisi," lanjut Fuad.

Kehadiran para pemain tim senior di satu sisi juga memberikan kebahagiaan tersendiri bagi tim akademi dan Arema Putri. Kondisi itu bisa dimanfaatkan main bareng dan berfoto bersama.

Shin Tae-yong Punya Cara Cerdik Bantai Irak

Video Populer

Foto Populer